sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id acer
Rabu, 27 Mei 2020 17:00 WIB

Review MSI GS75 Stealth, laptop kencang dengan form-factor ringkas

MSI memiliki laptop gaming berukuran ringkas dan sangat tipis, namun membawa spesifikasi monster yang siap melahap gim-gim populer Anda.

Review MSI GS75 Stealth, laptop kencang dengan form-factor ringkas

Langsung jajal main

Setelah selesai mengupdate berbagai pembaruan dari Windows dan mengunduh beberapa judul gim, saya langsung mencoba memainkan beberapa gim favorit saya yakni Tom Clancy’s Ghost Recon Wildlands, Shadow of the Tomb Raider, Dota 2 juga PES 2020.

Namun, sebelum mulai bermain, saya memilih preset Preformance dengan shift Turbo dan Fan Speed Auto untuk mendapatkan pengalaman terbaik ketika bermain gim. Sebenarnya ada juga shift Sport, tapi naluri berkata Turbo tampaknya jauh lebih yahud, jadilah Turbo.

Beberapa judul gim pertama bergenre open world RPG, yang menawarkan gameplay misi petualangan dan aksi tembak-tembakan. Selama kurang lebih sebulan bermain gim-gim tersebut menggunakan MSI GS75 Stealth, saya mendapatkan pengalaman bermain yang sangat baik.

Meski pengaturan grafis Ghost Recon Wildlands saya set pada pengaturan Ultra, rerata fpsnya berada di kisaran 50 hingga 60-an. Kondisi ini berlangsung dalam semua skenario gameplay. Umumnya fps bertahan pada 60 fps keatas, namun fps sempat turun ketika saya melibas gunung berbatu menggunakan motor dengan kecepatan tinggi. Dalam kondisi baku tembak, fpsnya bertahan di kisaran 40 keatas.

Pada pengaturan grafis Very High, fpsnya bisa lebih stabil di kisaran 60 frame-per-second di kebanyakan skenario. Meski ada sedikit perbedaan kualitas tampilan, namun jika menginginkan tampilan yang lebih mulus, grafis Very High sudah dapat memberikan gameplay yang tak kalah baik.

Hal yang sama ketika saya memainkan Shadow of the Tomb Raider. Pada pengaturan grafis Highest rerata FPS-nya berkisar di 80-an. Sementara pada pengaturan High rerata FPS-nya bisa menembus hingga 90-an.

Benchmark Tom Clancy’s Ghost Recon Wildlands

Benchmark Shadow of the Tomb Raider

Jika dilihat dari perolehan skor diatas, pantas saja MSI GS75 Stealth dapat memberikan pengalaman bermain gim yang baik. Data di atas juga bisa menjadi gambaran dari pengalaman bermain yang saya berikan sebelumnya. Meski grafis diatur pada pengaturan tertinggi, pengalaman bermain gim tetap mulus dan lancar. Meski ada penurunan frame rate, namun tidak sampai mengganggu pengalaman bermain gim secara keseluruhan.

Tipis dan kencang layaknya supercar, namun supercar juga sering kali mendapati isu panas. Begitu juga laptop ini. Dalam sesi permainan, terutama pada pengaturan grafis tertinggi, kipas pada laptop ini akan menyesuaikan kebutuhan pendinginan dan kadang berputar sangat kencang. Pembuangannya ke sisi kanan dan kiri laptop. Meski begitu, suara putarannya tidak sampai menutupi keluaran suara yang dari speakernya. Masih terdengar dengan baik, atau Anda bisa menggunakan headphone untuk mendapatkan kualitas suara yang lebih detail.

Dari beberapa penggunaan, idealnya laptop ini dipakai pada ruangan yang menggunakan pendingin udara. Karena jika laptop ini digunakan pada ruangan tanpa bantuan pendingin udara, panas yang dihasilkan terasa cukup signifikan dan membuat tangan kiri mudah berkeringat. Area yang menjadi panas termasuk pada area palm-rest dan keyboard. Jadi, untuk mendapatkan pengalaman bermain yang nyaman, saya sarankan untuk menggunakannya pada ruangan berpendingin udara.

Berikut performa MSI GS75 Stealth jika diuji menggunakan beberapa aplikasi benchmark:

skor 3DMark MSI GS75 Stealth 9SF

skor PCMark MSI GS76 Stealth 9SF

Sudah jelas laptop ini memang dirancang untuk memberikan kinerja yang sangat tinggi, mengingat spesifikasi yang ditawarkan oleh MSI pada seri GS75 Stealth ini. Meski sudah berusia 1 tahun di pasaran, rasanya laptop ini masih sangat bertenaga dan masih sangat pantas dijadikan game station Anda. Karena kemampuannya masih sangat relevan untuk menjalankan gim-gim yang sudah ada saat ini ataupun yang akan diluncurkan nanti.

Sebagai perbandingan, saya akan memberikan skor pengujian dari brand kompetitor yang juga dirilis tahun kemarin. Perlu dicatat ini bukan perbandingan apple-to-apple karena adanya perbedaan spesfikasi pada prosesor dan besaran RAM. Namun, data ini sebagai gambaran untuk perangkat yang sama-sama dirilis tahun lalu.

MSI GS75 Stealth dibanding laptop gaming dengan form-factor serupa

Ganas untuk bermain gim, lantas bagaimana dengan daya tahan baterainya? Pertanyaan yang sering kali muncul dan cocok untuk laptop mainstream. Untuk ‘supercar’ seperti seri GS75 Stealth ini, rasanya pertanyaan tersebut agak kurang pas, karena sudah pasti boros daya.

Meski begitu, saya sudah mencoba menjalankan pengujian daya tahan baterai laptop ini di dua skenario yang berbeda, penggunaan kantor dan dipakai nonton terus menerus. Berikut hasilnya:

skor PCMark Batery Life MSI GS75 Stealth

Berdasarkan data pengujian di atas, laptop ini tergolong oke untuk dipakai bekerja meski hanya dapat bertahan 3 jam 51 menit saja. Ini masih termasuk oke sih, setidaknya . Yang tak kalah menarik adalah ketika laptop ini dipakai untuk memutar video terus menerus, di mana laptop ini dapat bertahan selama 6 jam 4 menit. Pas Anda sedang istirahat, giliran pacar Anda yang nonton drakor dengan mantap menggunakan laptop super kencang ini.

Selain memang buat main gim, laptop ini juga bisa diajak untuk mengolah grafis seperti me-render objek 3D mengunakan Blender juga mengubah format video menggunakan transcoder HandBrake.

MSI GS75 Stealth membutuhkan waktu berkisar 5 menit 51 detik untuk me-render file BMW27 dan 18 menit 47 detik untuk menyelesaikan file Classroom. Sementara kecepatan transcode video 4K berukuran 734 MB menjadi video 1080p, waktu yang diperlukan laptop ini berkisar 5 menit 33 detik.

Oke, kinerja kencang, main gim kencang, refresh layar kencang, intinya semua yang ada di laptop ini semuanya kencang. Termasuk jenis penyimpanannya, yakni SSD NVMe dengan kapasitas 1 TB. Menggunakan jenis penyimpanan berjenis SSD NVMe, laptop ini juga sangat cepat mengatur lalu lintas data pada sistem internal ataupun transfer data ke penyimpanan eksternal. Berikut pengujian storage pada MSI GS75 Stealth:

skor CrystalDiskMark MSI GS75 Stealth

skor ATTO Disk Benchmark MSI GS75 Stealth

    Share
    ×
    tekid
    back to top