sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
Selasa, 10 Sep 2019 12:07 WIB

QNAP QSW-308-1C, switch murah untuk rumah dan bisnis kecil

Selain memiliki total 8 port RJ45 dengan kecepatan 1GBps, QNAP QSW-308-1C juga memiliki total empat port khusus jaringan 10GBps.

QNAP QSW-308-1C, switch murah untuk rumah dan bisnis kecil
QNAP QSW-308-1C

Jika kita berbicara mengenai network switch, pastinya yang terlintas pertama di pikiran adalah sebuah perangkat jaringan yang menyeramkan. Tak hanya dari tampilan saja, memasang dan mengkonfigurasi sebuah network switch merupakan mimpi buruk bagi kebanyakan orang.

Untungnya, QNAP melihat masalah tersebut dan mereka pun membuat sebuah network switch yang tidak terlihat terlalu menakutkan yang bernama QSW-308-1C.

Ada beberapa keunggulan yang dibawa oleh network switch ini. Salah satunya adalah terdapat total 4 port network yang bisa melakukan transfer data dengan kecepatan hingga 10GBps.

Di bagian muka, kita akan melihat total empat port 10GBps. Tiga diantaranya adalah tipe SFP+. Tipe port ini merupakan colokan yang menggunakan kabel fiber optic untuk mentransfer data.

Sedangkan satu lagi adalah port RJ45, yang biasa kita gunakan. Namun perlu diingat, untuk mendapatkan kecepatan 10GBps, pengguna harus menggunakan kabel RJ45 Cat 6e, dengan maksimal jarak hingga 55 meter saja. Jika ingin lebih jauh lagi, pengguna harus menggunakan kabel Cat 6A atau Cat 7.

Namun perlu diingat, meski ada total empat port 10GBps, hanya 3 yang dapat digunakan dalam waktu bersamaan. Di port paling kanan, pengguna harus memilih apakah ingin menggunakan slot SFP+ atau menggunakan RJ45.

Di sisi lain, pengguna akan mendapatkan total 8 port RJ45 dengan kecepatan transfer maksimal sebesar 1GBps. Pengguna pun bisa menggunakan kabel CAT 5e atau Cat 6e untuk mendapatkan kecepatan transfer tersebut.

Selain itu, ada satu fitur unik lain yang membuat QSW-308-1C menonjol dari produk network switch lain adalah port power-nya yang unik. Pengguna dapat mengatur letak dari kabel power karena dapat berputar hingga 45 derajat.

Saya juga melihat banyak lubang ventilasi di perangkat tersebut. Hal ini penting mengingat network switch menghasilkan panas yang cukup tinggi dan membutuhkan sirkulasi udara yang baik agar performanya tidak menurun.

Cara penggunaannya pun cukup simpel. Jika ingin membagi jalur internet ke perangkat lain menggunakan QSW-308-1C, pengguna tinggal memasang satu kabel lan dari router ke salah satu port (namun disarankan mencoloknya ke port nomer 1) dan sisanya akan diatur secara otomatis oleh switch tersebut.

Jika router pengguna juga memiliki port RJ45 10GBps, maka pengguna dapat mencoloknya ke switch tersebut. Hal ini akan membuat setidaknya dua perangkat lain dapat menikmati jaringan 10GBps. Sedangkan 8 port lain akan tetap terbatas memiliki kecepatan 1GBps.

Opsi terbaik dari QSW-308-1C adalah untuk penggunaan SMB (small medium business) yang memiliki NAS sebagai tempat penyimpanan data besar. Sedangkan komputer atau perangkat lain hanya akan mengolah dan mengambil gambar.

Sejujurnya, pengguna dapat menjadikan NAS mereka sebagai tempat penyimpanan video RAW. Sedangkan komputer lain akan menarik video tersebut untuk diedit dalam jaringan. Disinilah kehadiran port 10GBps akan terasa manfaatnya.

Akan tetapi, perlu diingat bahwa di NAS saat ini, terutama NAS QNAP yang ditujukan untuk SMB, pengguna harus membeli 10GBps card secara terpisah dan harganya pun cukup mahal.

Selain itu, harus diingat juga jika harga kabel SFP+ sangat mahal dan ringkih. Hal ini dikarenakan seperti yang sudah saya sebut di atas, kabel SFP+ menggunakan fiber optic, bukan menggunakan copper seperti halnya kabel RJ45.

So, apakah saya akan merekomendasikan QNAP QSW-308-1C? Jika Anda membutuhkan network switch dengan kemampuan kecepatan transfer 10GBps, saya bisa merekomendasikan switch ini untuk Anda.

Harganya pun cukup murah, dimana QNAP menawarkan QSW-308-1C dengan harga Rp3,940 juta. Sedangkan jika Anda tidak membutuhkan port RJ45 10GBps, Anda bisa memilih QSW-308 yang dihargai Rp3,320 juta. Keduanya pun akan mendapatkan garansi resmi selama dua tahun.

Bagaimana? Tertarik untuk membelinya?

 
QNAP QSW-308-1C
Bagus ...
  • Lumayan Terjangkau
  • Port Lengkap
  • Bentuk Imut
Kurang ...
  • Port RJ45 10GBps Kurang Banyak
Tag
Share
×
tekid
back to top