×
Kanal
    • partner tek.id realme
    • partner tek.id samsung
    • partner tek.id acer
    • partner tek.id wd
    • partner tek.id wd
    • partner tek.id wd
    • partner tek.id wd

Ponsel baru Tecno Spark 30 Pro: Kamera 108 MP dan desain mewah

Oleh: Erlan - Rabu, 22 Januari 2025 13:06

Tecno telah secara resmi meluncurkan ponsel baru di Indonesia lewat Tecno Spark 30 Pro. Seri terbaru ini membawa performa yang luar biasa dari visual yang lebih imersif.

Ponsel baru Tecno Spark 30 Pro: Kamera 108 MP dan murah

Tecno telah secara resmi meluncurkan ponsel baru di Indonesia lewat Tecno Spark 30 Pro. Seri terbaru ini membawa performa yang luar biasa dari visual yang lebih imersif, kamera utama yang memukau, hingga konektivitas jaringan dan wifi yang semakin canggih untuk penggunaan yang semakin lancar dan optimal.

Ponsel tersebut menampilkan edisi khusus, yang dilisensikan oleh merek Transformers dari perusahaan mainan dan game terkemuka Hasbro. Selain performa yang tangguh, produk dengan edisi spesial ini menampilkan semua elemen smartphone yang sepenuhnya disesuaikan dengan karakter protagonis ikonik Transformers yaitu, Optimus Prime, mulai dari desain box dan juga smartphone yang belum pernah ada sebelumnya.

“Kini, Tecno SPARK 30 Pro hadir di Indonesia dengan rangkaian fitur luar biasa, siap memukau siapa pun, ditambah adanya kolaborasi spesial dengan Transformers, dalam edisi khusus Tecno Spark 30 Pro Optimus Prime yang ikonik”, kata Anthoni Roderick selaku PR Manager Tecno Indonesia.

Tecno Spark 30 Pro hadir dengan desain yang trendi, ramping, dan dipenuhi teknologi. Desain lingkaran besar yang menjadi ciri khas keluarga Spark kini disempurnakan dan dipertajam untuk tampilan yang lebih elegan. Dengan body ultra-slim 7.4 mm, Tecno Spark 30 Pro mengusung tren teknologi minimalis yang sedang berkembang, memberikan pengalaman genggaman yang belum pernah ada sebelumnya.

Seri Spark g100membawa Anda ke pengalaman fotografi level mumpuni, dengan kemampuan imaging 108 MP yang memukau di kelas harganya. Saat output 108 MP diaktifkan, kamera akan menghasilkan foto sangat jernih, menangkap setiap detail dengan sempurna dan juga memberi ruang bagi kreator untuk mengedit atau cropping yang lebih fleksibel karena masih akan menghasilkan detail yang tajam.

Tidak hanya itu, dengan 1/1.52 inch Ultra-Large sensor, dan F/1.89 Ultra-Large aperture, mampu menangkap setiap detail cahaya dengan baik dalam kondisi terang maupun gelap, menghasilkan kualitas foto yang semakin brilian. Disertai juga dengan teknologi piksel adaptif 9 in 1 meningkatkan sensitivitas piksel di malam hari hingga 900%.

Seri Spark 30 menawarkan dua opsi penyimpanan ROM yaitu 128GB dan 256GB ditambah RAM 16GB (8GB RAM Ekstensi). Sementara di dapur pacu, Tecno Spark 30 Pro merupakan produk pertama Tecno yang hadir di Indonesia dengan dukungan prosesor MediaTek G100.

Harga Tecno Spark 30 Pro di Indonesia adalah Rp2.099.000 (128GB + 8GB), dan Rp2.399.000 (256GB + 8GB).

×
×
back to top