sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
Kamis, 12 Jul 2018 15:26 WIB

Baru berumur 17 tahun, wanita ini akan jadi orang pertama ke Mars

Alyssa carson bersama timnya secara khusus akan menjalankan misi membangun koloni di planet merah tersebut pada tahun 2033 mendatang

Baru berumur 17 tahun, wanita ini akan jadi orang pertama ke Mars
Source: Instagram pribari Alyssa Carson

Adalah Alyssa Carson, wanita cantik berumur 17 tahun yang sedang menjalankan pelatihan bersama NASA untuk menjadi salah satu orang yang pergi ke Mars. Dirinya bersama tim secara khusus akan menjalankan misi membangun koloni di planet merah tersebut pada tahun 2033 mendatang.

Pada usia 3 tahun, Alyssa menonton film animasi yang memperlihatkan orang-orang pergi ke planet Mars dalam serial ‘The Backyardigans.’ Kemudian dia pun berkata kepada sang Ayah, “Ayah, aku ingin menjadi astronot, dan menjadi salah satu orang yang pergi ke Mars.”

 

14 tahun kemudian, dia menjalani pelatihan sebanyak yang dia bisa, termasuk simulasi dan pelatihan di bawah air. Dengan demikian NASA membuat pengecualian untuk aturan yang ada jika latihan tersebut sebelumnya hanya bisa dilakukan orang berumur 18 tahun ke atas.

“Saya melakukan hal yang sama seperti anak-anak lain, seperti mengubah pikiran saya tentang karier, ingin menjadi guru atau presiden suatu hari nanti. Tetapi pemikiran saya tentang karier adalah menjadi astronot, pergi ke Mars, dan kembali lagi, kemudian menjadi guru atau presiden,” kata Alyssa saat melakukan wawancara dengan Teen Vogue.

Lantaran NASA tidak menerima pelamar yang lebih muda dari 18 tahun, dia telah melakukan sebagian besar pelatihannya dalam program “ilmu pengetahuan warga negara” yang disebut “Project Possum.”

Dalam sebuah tulisan di situs Mars One, Alyssa telah menghadiri Space Camp 7 kali, Space Academy 3 kali dan Robotika Academy 1 kali. Selain itu, dia juga menjadi orang pertama yang menyelesaikan semua NASA Space Camp di dunia, termasuk Space Camp Turkey dan Space Camp Canada.

Alyssa pernah melihat secara langsung peluncuran 3 pesawat luar angkasa. Tidak ketinggalan pula mengujungi Sally Ride Camp di MIT, dan tiga Sally Ride Day. Keahliah dia yang lain adalah menyampaikan pidato motivasi ke anak-anak lain. Dan yang tidak kalah penting adalah Alyssa mampu berbicara menggunakan bahasa asing seperti Spanyol, Perancis, Mandarin, dan Turki. Demikian dilansir Big Think.

Share
×
tekid
back to top