YouTube bakal tindak video duplikat

Oleh: Dinda Ayu Widiastuti - Minggu, 14 Okt 2018 20:48 WIB

Banyak pengguna yang mengunggah ulang video orang lain tanpa memberikan kredit terhadap pemilik konten asli.

YouTube (Time)

YouTube baru saja mengumumkan bahwa mereka akan menindak konten duplikat di platform-nya. Dilansir dari Ubergizmo (12/10), hal tegas ini dilakukan YouTube pada penyalahgunaan yang dilakukan beberapa pembuat konten, yang hanya mengumpulkan video-video dari sumber berbeda tanpa menambahkan konten milik mereka sendiri.

Saat ini, terdapat berbagai konten yang berisi konten kompilasi dari video-video milik orang lain dan bahkan beberapa telah mendapat keuntungan dari video tersebut.

Anak perusahaan Google menjelaskan, hal ini tidak berarti pembuat konten tidak akan bisa kembali membuat konten semacam itu. YouTube mendorong para pembuat konten tersebut untuk menambahkan lebih banyak konten milik sendiri, seperti penambahan narasi, komentar, hasil edit yang lebih baik, dan lainnya.

“Penting untuk diperhatikan bahwa konten duplikat tidak hanya tentang hak cipta. Mengingat semangat kebijakan YPP adalah kami hanya mengizinkan chanel ke dalam program ketika konten tersebut menambahkan nilai, bersifat asli, dan relevan. Jika Anda mengunggah konten dari berbagai berbagai sumber atau menggunakan kembali konten yang ada, kemungkinan Anda masih bisa memenuhi kebijakan YPP selama Anda berkontribusi pada nilai konten tersebut,” kata YouTube.