WhatsApp hadirkan fitur Channel mirip Telegram

Oleh: Zhafira Chlistina - Kamis, 14 Sep 2023 16:06 WIB

WhatsApp Channel memberikan pengguna cara yang lebih privat untuk menerima informasi penting dari personal, komunitas, atau merek yang menjalankan Channel tersebut.

WhatsApp resmi meluncurkan WhatsApp Channel atau disebut Saluran di Indonesia. Fitur yang awalnya hanya tersedia di Singaputa dan Columbia, kini diperluas untuk pengguna global.

“Hari ini kami mulai meluncurkan Saluran WhatsApp secara global dan menambahkan ribuan saluran baru yang dapat diikuti orang di WhatsApp. Anda dapat menemukan Saluran di tab 'Pembaruan' baru," kata CEO Meta Mark Zuckerberg dalam pengumuman resmi perusahaan (14/9).

Sekilas, WhatsApp Channel mirip dengan fitur yang ada di Telegram dan Discord. Ini memberikan pengguna cara yang lebih privat untuk menerima informasi penting dari personal, komunitas, atau merek yang menjalankan Channel tersebut.

Perusahaan menyebutkan bahwa WhatsApp Channel bersifat opsional. Pengguna bisa memilih untuk bergabung atau tidak ke dalam Channel.

Selain itu, perusahaan juga mengklaim tidak akan merekomendasikan Channel kepada pengguna menggunakan algoritma yang membaca isi pesan mereka.