Samsung bakal hadirkan teknologi kamera ToF di Galaxy Note 10

Oleh: Nur Chandra Laksana - Jumat, 05 Jul 2019 09:53 WIB

Untuk dapat mengimbangi pesanan dari Samsung, rekanan pembuat lensa mereka, Kolen membuat pabrik baru di Vietnam.

Bocoran render Galaxy Note 10 (Wccftech)

Saat ini sudah banyak rumor mengenai spesifikasi dari Samsung Galaxy Note 10. Sejauh ini. Diketahui bahwa para penggemar akan mendapatkan setidaknya dua varian dari keluarga phablet tersebut.

Salah satunya akan menjadi varian standar, sementara yang lain akan menjadi varian 'Plus'. Meski demikian, dalam sebuah kabar terbaru, kedua varian tersebut akan memiliki teknologi kamera baru.

Perusahaan asal Korea Selatan tersebut dikabarkan akan menyematkan sensor kamera Time-of-Flight (ToF) di kedua varian tersebut. Sensor-sensor ini umumnya digunakan untuk tujuan penginderaan gerak dan pengenalan kedalaman, seperti lapor Wccftech (5/7/2019).

Untuk menyediakan teknologi ini, salah satu pemasok lensa utama Samsung, Kolen telah memutuskan untuk memperluas fasilitas produksinya ke Vietnam. Mereka memutuskan untuk memindahkan sebagian besar smartphone Samsung ke negara tersebut, 

Keputusan ini diambil sebagai langkah yang kedepannya memungkinkan Kolen untuk mendapatkan sinergi rantai pasokan dengan perusahaan. Jadi, mereka akan menggelontorkan uang untuk memastikan mereka dapat memasok kamera ToF untuk Samsung.