Nintendo buka pendaftaran untuk uji coba Mario Kart Tour

Oleh: Hieronimus Patardo - Senin, 29 Apr 2019 07:53 WIB

Nintendo membuka pendaftaran bagi siapa saja yang ingin menguji coba gim Mario Kart Tour di platform mobile.

Source: Nintendo

Nintendo bakal membawa salah satu waralaba Mario ke platform mobile. Gim berjudul Mario Kart Tour tersebut akan hadir di perangkat Android dan iOS dalam beberapa waktu ke depan. Sebelum perilisannya, Nintendo membuka pendaftaran untuk versi beta.

Dilansir dari DigitalTrends (29/4), para pengguna Android yang ingin bergabung dalam uji coba beta tersebut dapat mendaftar melalui QR Code di website resmi gim tersebut. Namun perlu diperhatikan, mengirim permintaan sebagai tester tidak menjamin pengguna masuk dalam daftar penguji gim itu. Nintendo akan memilih pendaftar secara acak.

Pengajuan proposal itu akan berakhir pada 7 Mei mendatang. Sementara masa uji coba akan berlangsung selama dua minggu yakni, pada 22 Mei sampai 4 Juni. Salah satu syarat yang harus dipenuhi pendaftar adalah harus memiliki akun Nintendo yang terhubung dengan akun Gmail mereka.

Gim ini juga akan dirilis untuk perangkat iOS. Namun sayangnya, hingga saat ini baru pengguna Android saja yang diberi kesempatan untuk menguji coba gim tersebut. Ada kabar beredar kalau pengguna iOS akan memperoleh kesempatan yang sama beberapa waktu sebelum gim ini rilis.

Perlu diperhatikan, program ini sebenarnya hanya berlaku bagi pengguna ponsel Android di kawasan Amerika Serikat dan Jepang saja. Belum diketahui, apakah kebijakan akses uji coba gim ini akan meluas ke kawasan lainnya.