Netflix uji coba langganan mobile dengan dukungan HD

Oleh: Hieronimus Patardo - Rabu, 22 Jul 2020 11:38 WIB

Paket langganan mobile sebenarnya tidak disertai dengan dukungan video HD. Namun dalam paket terbaru Mobile Plan+, Netflix sudah memberikan resolusi tinggi itu ke langganan Mobile.

Source: Variety

Netflix dilaporkan sedang menguji coba model langganan baru. Metode langganan baru ini diketahui sedang menjalani masa uji coba di India. Dalam paket tersebut, pengguna bisa berlangganan di perangkat mobile, namun dengan dukungan kualitas video HD. 

Langganan versi mobile sebenarnya sudah ada sejak beberapa waktu. Namun paket ini tidak disertai dengan dukungan kualitas HD seperti halnya di paket Basic Netflix. Dukungan HD baru ditambahkan layanan ini dalam paket uji coba tersebut. Di India, paket ini dibanderol seharga INR349 atau sekitar Rp68 ribuan.

Hadirnya paket baru ini tampaknya mengikuti kebijakan Netflix untuk memperkenalkan paket langganan khusus perangkat mobile dengan harga terjangkau. Awalnya layanan streaming ini mematok harga INR199 untuk paket mobile tanpa dukungan HD. Paket baru itu sendiri hadir dengan nama Mobile Plan+.

“Kami meluncurkan Mobile Plan di India agar memudahkan siapa saja yang memiliki smartphone untuk menikmati Netflix. Kami ingin melihat apakah orang akan menyukai pilihan ini. Kami akan meluncurkannya jika mereka menyukainya,” kata seorang juru bicara Netflilx. 

Dilansir dari TechCrunch (22/7), uji coba layanan baru ini bukan tanpa sebab. Netflix baru saja meluncurkan tayangan berjudul “Indian Matchmaking”, sebuah serial dengan delapan episode yang menceritakan seorang pencari jodoh bernama Sima Taparia.