Intel umumkan dua inisiatif baru untuk akselerasi AI

Oleh: Nur Chandra Laksana - Rabu, 27 Mar 2024 10:38 WIB

Dengan mengumumkan dua inisiatif baru di AI PC Acceleration Program, Intel ingin mempercepat akselerasi AI dengan membawa lebih banyak IHV ke program tersebut.

Intel baru saja mengumumkan inisiatif baru di dunia artificial intelligence. Kali in, mereka menciptakan dua inisiatif AI baru sebagai bagian dari AI PC Acceleration Program, yang telah mereka lakukan selama beberapa tahun belakangan ini.

Dua inisiatif yang mereka umumkan adalah AI PC Developer Program dan penambahan Independent Hardware Vendors. Hal ini mereka lakukan sejalan dengan upaya Intel menggunakan software dan ekosistem hardware untuk mengoptimalkan dan memaksimalkan AI di lebih dari 100 juta AI PC berbasis Intel hingga tahun 2025.

“Kami telah membuat kemajuan besar dalam AI PC Acceleration Program kami dengan bekerja sama dengan ekosistem. Saat ini, dengan tambahan AI PC Developer Program, kami memperluas jangkauan kami untuk melampaui ISV besar dan berinteraksi dengan pemain skala kecil dan menengah serta calon pengembang,” papar Vice President and General Manager of Client Software Ecosystem Enabling, Carla Rodriguez.

“Tujuan kami adalah untuk mendorong pengalaman tanpa hambatan dengan menawarkan serangkaian tool termasuk AI-ready Developer Kit terbaru.”

Kedua inisiatif ini didesain secara spesifik bagi pengembang software dan independent software vendors (ISVs) untuk memberikan pengalaman pengembang yang lancar dan memudahkan pengembang dalam mengadopsi teknologi-teknologi AI terbaru dalam skala besar.