Hasil kamera Redmi K20 Pro kalahkan iPhone XR

Oleh: Hieronimus Patardo - Sabtu, 12 Okt 2019 11:30 WIB

Dalam pengujian yang dilakukan DxOMark, kamera Redmi K20Pro disebut setara dengan Google Pixel 3 dan berhasil mengalahkan iPhone XR.

Source: DxOMark

Redmi K20 Pro terbukti mampu menorehkan skor tinggi dalam pengujian yang dilakukan DxOMark. Bahkan skor yang dihasilkan smartphone ini disebut setara dengan Google Pixel 3, bahkan mengalahkan iPhone XR

Untuk diketahui, smartphone Redmi ini berhasil mencatat skor keseluruhan sebesar 102. Sebagai pembanding, skor keseluruhan yang berhasil dicatat oleh Google Pixel 3 juga bernilai 102. Sementara itu, iPhone XR, dalam pengujian yang dilakukan DxOMark hanya memiliki selisih 1 skor saja, yakni 101. 

DxOMark (11/10) mencatat bahwa hasil foto Redmi K20, yang meraih skor 108 unggul di kategori autofokus dan eksposure. Secara keseluruhan, hasilnya memang tidak terlalu impresif, namun jika dibandingkan dengan harganya, Redmi K20 menawarkan hasil kamera yang cukup impresif. 

Keunggulan lain yang dimiliki kamera smartphone ini adalah baiknya efek bokeh yang dihasilkan. DxOMark menyebut faktor isolasi pada efek bokeh ini terbilang baik. Distorsi di mode wide pun terjaga dengan baik pula. 

Sayangnya, Redmi K20 Pro masih terbatas dalam hal dynamic range. Tak hanya itu, warna yang dihasilkan juga berkurang dalam beberapa kondisi, misalnya dalam kondisi low light. Kendati begitu, isolasinya terjaga dengan baik, masih terdapat perbedaan tingkat noise pada foreground dan background si mode bokeh.