Galaxy S20 Plus, layarnya nyaman untuk konten apa pun

Oleh: Tek ID - Jumat, 24 Apr 2020 12:58 WIB

Galaxy S20 Plus dibekali dengan panel Dynamic AMOLED 2x . Apa itu dan apa saja keunggulan yang ditawarakan?

Teknologi layar menjadi salah satu faktor yang menentukan pengalaman penggunaan sebuah smartphone. Layar yang baik dapat memberikan respon terhadap sentuhan penggunanya. Tidak hanya itu, untuk kebutuhan multimedia, kontras dan saturasi warna juga menjadi faktor penting dalam penggunaan layar. 

Sampai saat ini, teknologi layar sudah berkembang dengan pesat. Di smartphone, salah satu panel layar yang bisa ditemui adalah AMOLED. Ya, kejernihan gambar yang ditampilkan dan warna yang akurat merupakan keunggulan yang dibawa layar AMOLED. Tidak hanya itu, panel jenis ini juga diklaim lebih hemat daya. 

Samsung merupakan salah satu vendor yang getol memberikan panel AMOLED untuk smartphone buatannya. Bagaimana tidak, perusahaan asal Korea Selatan ini memproduksi panel layarnya sendiri. Nah, di Galaxy S20 series, Samsung memberikan teknologi layar terbarunya yang bernama Dynamic AMOLED 2x. 

Teknologi ini pertama kali diperkenalkan Samsung pada produk Galaxy S10 series dan berlanjut pada Note 10 Series. Sebagai sebuah suksesor, Galaxy S20 series hadir dengan beberapa peningkatan Dynamic AMOLED. Karena itu, Samsung menyebutnya sebagai Dynamic AMOLED 2x. 

Lantas seperti apa keunggulan Dynamic AMOLED 2x ini? 

Editor