Fujifim segera umumkan kamera medium format baru

Oleh: Erlanmart - Rabu, 12 Sep 2018 03:46 WIB

Fujifilm dilaporkan segera mengumumkan kamera medium format dengan harga yang lebih terjangkau, GFX 50R

Setelah belum lama mengumumkan kamera mirrorless X-T3 terbaru, Fujifilm dilaporkan segera mengumumkan kamera medium format dengan harga yang lebih terjangkau, GFX 50R. Bocoran kamera tersebut pertama kali ditambilkan oleh Fuji Addict pada tanggal 1 September lalu.

Detil lebih lanjut seputar kamera Fujifilm ini mulai muncul. Fuji Rumor mendengar dari “beberapa sumber tepercaya” bahwa kamera akan dijual sekitar USD4.500 (Rp66,7 juta). Sebagai perbandingan, Fujifilm GFX 50S saat ini dibanderol dengan USD5.850 (Rp86,7 juta).

Di sisi lain, Photo Rumors mendengar bahwa harga kamera tersebut dibanderol USD 3.600 (Rp 53,4 juta). Hal ini menunjukkan bahwa perbedaan harga dilatarbelakangi oleh paket penjualan hanya body atau kelengkapan dengan lensa kit.

Dalam kasus lain, Fujifilm GFX 50R akan menjadi kamera digital medium format paling terjangkau yang pernah dijual di pasar. Dikabarkan pula desain kamera “persis seperti Fujifilm X-E3”, tetapi tentu saja dengan ukuran yang lebih besar.