Ditlantas Polri siap uji coba tilang online

Oleh: Nur Chandra Laksana - Selasa, 18 Sep 2018 20:33 WIB

Uji coba sistem tilang elektronik atau Electronic Traffic Law Enforcment (ETLE) siap Oktober depan.

source : Pixabay

Pihak Kepolisian Indonesia melalui Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Metro Jaya menyatakan kesiapan mereka dalam melakukan uji coba sistem tilang online atau biasa disebut sebagai Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE). Mereka akan melakukan uji coba ini mulai Oktober mendatang.

Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Yusuf menyebut jika mereka akan mulai melakukan uji coba tilang online ini di sepanjang jalan Sudirman hingga Thamrin.

“Uji coba ini akan dilakukan selama satu bulan kedepan,” ujar Kombes Yusuf kepada tim Tek.id melalui sambungan telepon, Selasa (18/9/2018) siang.

Dia menyebut jika sistem ini akan menggunakan serangkaian CCTV baru. Pihaknya tidak akan menggunakan CCTV yang sudah ada di jalan-jalan Jakarta karena memang memiliki kriteria yang berbeda.

“Kami akan memasang total empat CCTV khusus ETLE di sepanjang jalan tersebut. CCTV ini nantinya memiliki kemampuan untuk mengambil gambar, sedangkan CCTV lain hanya dapat mengambil video,” katanya.