BenQ GS2: Proyektor mini tangguh, praktis, dan ramah anak

Oleh: Tek ID - Selasa, 22 Sep 2020 18:01 WIB

BenQ merancang proyektor GS2 agar tahan guncangan hingga ketinggian 0,5 meter. Oleh karena itu, proyektor ini cukup aman ketika tidak sengaja tersenggol anak-anak yang sedang aktif.

Jika kamu sudah memiliki anak atau keponakan, menonton sejumlah acara hiburan atau pendidikan bersama-sama akan terasa lebih menyenangkan. Selain itu, kegiatan menonton pun akan lebih memuaskan ketika menggunakan proyektor yang mampu menampilkan gambar jauh lebih besar dibandingkan dengan ponsel atau bahkan TV.

Oleh karena itu, BenQ menghadirkan proyektor yang sangat cocok digunakan untuk menonton bersama anak-anak berumur di bawah 8 tahun. Menggunakan proyektor ini, kamu dapat menikmati keseruan bersama anggota keluarga ketika menonton konten dari berbagai sumber. Proyektor ini adalah BenQ GS2. Ini adalah proyektor portabel yang sangat praktis untuk digunakan di manapun. Kamu juga dapat menonton secara nirkabel dari berbagai sumber tanpa kabel.

Desain kecil dan tangguh

BenQ GS2 berbentuk cukup minimalis dan ringan karena hanya berbobot 1,6 kg. Ada beberapa tombol pengoperasian di atas proyektor portabel ini. Tombol-tombol ini adalah navigasi 4 arah untuk mengakses menu agar lebih mudah, tombl opsi, tombol Home, dan tombol daya. Aneka tombol akses tersebut sangat mudah diakses karena dibuat saling berjauhan sehingga meminimalisir kesalahan tekan.

Hampir seluruh bodi proyektor BenQ GS2 dilapisi oleh bahan karet. Selain agar tidak licin ketika dipegang, bahan karet memungkinkan proyektor tersebut tahan terhadap guncangan. BenQ merancang proyektor GS2 agar tahan guncangan hingga ketinggian 0,5 meter. Oleh karena itu, proyektor ini cukup aman ketika tidak sengaja tersenggol anak-anak yang sedang aktif.

Editor