Review Valheim, early access baru dengan sentuhan Viking

Oleh: Nur Chandra Laksana - Senin, 05 Apr 2021 10:28 WIB

Meski memiliki grafis yang masih kalah dengan gim early access lain, Valheim menawarkan atensi untuk detail yang sangat baik dibanding gim lainnya.

Bagi sebagian orang, membeli sebuah gim yang masih dalam pengembangan tahap awal merupakan sebuah hal yang cukup berisiko. Mereka merasa bahwa mereka berjudi karena apakah gim tersebut akan sukses atau tidak di masa depan.

Namun, bagi saya yang pernah mengembangkan gim sebelumnya, ada rasa penasaran yang sangat besar untuk memainkan sebuah gim yang belum jadi. Hal ini dikarenakan saya lebih suka mendukung pengembang kecil untuk menyelesaikan proyek gim mereka.

Di galeri Steam milik saya pribadi, terdapat lebih dari 20 gim yang masih merupakan gim yang dalam pengembangan. Tak sedikit dari gim tersebut yang memang mandek, namun banyak juga yang berhasil menendang di pasaran.

ARK Survival Evolved dan Subnautica misalnya, saya telah memiliki gim tersebut saat pertama kali keduanya diluncurkan. Dan dua gim tersebut saat ini merupakan dua gim yang cukup sukses di pasaran.

Hal inilah yang kemudian membuat saya tertarik dengan Valheim. Bukan dikarenakan gim ini populer dimainkan oleh streamer dan YouTuber, namun saya lebih tertarik dengan pengembang gim ini, yakni Iron Gate.

Tag