Acer Nitro 5, Pakai GTX 1060 dibanderol murah

Oleh: Dommara Hadi S - Jumat, 16 Nov 2018 20:19 WIB

Varian Acer Nitro 5 berbekal spesifikasi tinggi dan sistem pendingin yang cukup baik. Satu lagi, notebook ini dijual cukup murah.

Era notebook gaming bongsor dan tebal tampaknya sudah semakin ditinggalkan. Empat tahun lalu notebook gaming sebesar gaban. Memang masih memungkinkan untuk dibawa-bawa. Namun, dengan bobot yang mendekati angka 5kg, tentu akan sangat merepotkan.

Menariknya, saat ini mulai banyak notebook gaming bertenaga dengan ukuran yang ringkas. Acer Nitro 5 adalah salah satunya. Bobotnya tidak sampai 3kg namun spesifikasinya perlu kamu pertimbangkan.

Desain

Ringkas atau tidak, setiap orang pasti punya parameter sendiri. Namun untuk Nitro 5 AN515-52, penilaian kami notebook ini ringkas. Panjangnya 390 mm dengan lebar 266 mm dan tebal 26,8 mm. Secara fisik masih mudah dimasukkan kedalam ransel dan dibawa bepergian. Toh beratnya hanya berkisar 3kg lengkap dengan adapternya.

Kesan pertama, desainnya cukup agresif. Acer menyapukan warna hitam hampir di keseluruhan bodi. Cover-nya menggunakan motif karbon serta identitas Predator di tengahnya.