Galaxy Note 8 bermasalah, Samsung bakal ganti dengan unit baru

Oleh: Lalu Ahmad Hamdani - Selasa, 02 Jan 2018 11:38 WIB

Baterai Galaxy Note 8 diketahui bermasalah, pihak Samsung bakal segera menggantinya dengan unit baru

Jelang akhir 2017 kemarin, Galaxy Note 8 mengalami masalah tidak biasa. Pengguna tidak bisa lagi menyalakan ponselnya setelah baterai Galaxy Note 8 terkuras habis. Padahal mereka telah mengisi ulang baterai perangkatnya.

Menurut laporan Ubergizmo (1/1), Samsung berjanji untuk mengganti unit Galaxy Note 8 bermasalah dengan yang baru. Pihak Samsung juga beralasan kalau mengganti unit Galaxy NOte 8 yang baru jauh lebih mudah daripada memperbaikinya. Selain itu, Samsung juga mengklaim pengguna yang mengeluhkan permasalahan ini jumlahnya tidak banyak.

"Kami hanya menerima laporan dari sedikit pelanggan yang berhubungan dengan manajemen isi ulang," jelas Samsung dalam pernyataan resminya.

Samsung sendiri belum mengkonfirmasi apakah masalah ini berasal dari hardware atau software. Beberapa laporan pelanggan mengatakan, mereka melihat tanda proses isi ulang di layar Galaxy Note 8. Akan tetapi ponsel pintar tersebut tidak bisa menyala sama sekali.