OPPO A16 resmi meluncur dengan baterai besar dan desain stylish

Oleh: Zhafira Chlistina - Jumat, 09 Jul 2021 10:56 WIB

OPPO resmi meluncurkan OPPO A16 dengan kapasitas baterai 5.000 mAh, desain stylish, dan dibanderol Rp1.999.000.

Source: OPPO Indonesia

OPPO kembali menambah jajaran smartphone seri A lewat OPPO A16. Smartphone ini merupakan suksesor dari seri A15 yang membawa kapasitas baterai lebih besar, yakni 5.000 mAh. Mengusung desain stylish, ponsel ini menawarkan body ramping yang cocok untuk anak muda. Layar 6.52 inci yang dilengkapi Eye Care Display, memberikan kenyamanan saat menonton konten favorit, serta mengabadikan momen dengan Ultra-Clear Triple Camera.

“OPPO A16 mengkombinasikan gaya dan fungsional perangkat. Desain yang trendi membuat perangkat ini dapat dipadupadankan dengan selera berpakaian anak muda sebagai targetnya, sementara kehadiran triple camera dapat memenuhi kebutuhan anak muda dalam mengabadikan momen spesial mereka. Dengan baterai besar 5000mAh, OPPO A16 tetap dapat tampil ramping dan stylish namun tetap memberikan rasa nyaman kepada pengguna untuk tidak khawatir akan kehabisan daya,” ujar Aryo Meidianto A, PR Manager OPPO Indonesia.

Dari segi desain, OPPO A16 memiliki bobot 190 gram, sementara dimensinya 16,3 x 7,56 x 8,4 cm. Penutup atasnya dilapisi dengan bahan alumunium yang terkenal sebagai konduktor termal tinggi, sehingga dapat menghilangkan panas pada perangkat. Kesan metalik yang berkilau juga diberikan melalui material bahan berlapis vakum yang diukir dengan laser.

Smartphone menggunakan layar LCD dengan resolusi 1600 x 7720 HD+ dan rasio 88,70%. Agar mata pengguna tidak muda lelah saat menatap layar ponsel dalam waktu yang lama, OPPO menambahkan teknologi layar Eye Care Display. Fitur sunlight dan moonlight screens juga memungkinkan pengguna untuk menonton konten favorit sepanjang hari. Tidak sampai di situ, layar disematkan AI Smart Backlighting yang dapat mempelajari kebiasaan kecerahan pengguna dan memberikan pengalaman lampu latar cerdas yang disesuaikan secara otomatis. 

Beralih ke bagian kamera, perangkat membawa pengaturan triple camera yang terdiri dari kamera utama 13MP, bokeh 2MP, dan makro 2MP, sedangkan kamera depan 8MP. Pengguna dapat membuat hasil foto lebih estetik dengan 7 filter yang tersedia, yaitu Warm, Mist, Country, Travel, Food, Film, and Autumn. Fitur lain yakni AI Beautification, dapat mempercantik setiap subjek dalam bidikan dengan menyesuaikan dan menghaluskan warna kulit, dari kamera belakang maupun depan.