Huawei P40 Pro punya kamera terbaik versi DXOMark

Oleh: Erlanmart - Selasa, 31 Mar 2020 18:33 WIB

Kamera utama Huawei P40 Pro hadir dengan sensor Quad-Bayer 1/1,28 inci beresolusi 50 MP. Dengan demikian, secara default kamera ini memiliki gambar beresolusi 12 MP.

Source: DXOMark

Beberapa hari yang lalu Huawei secara resmi mengumumkan ponsel flagship P40 Series yang terdiri dari P40, P40 Pro dan P40 Pro+. Seperti yang sudah-sudah, ponsel Huawei seri P selalu mengutamakan performa kualitas gambar dari kameranya. Seri ini sudah bekerja sama dengan pabrikan lensa asal Jerman Leica sejak model P9 yang dirilis pada tahun 2016.

Baru-baru ini DXOMark mengeluarkan hasil uji kamera Huawei P40 Pro dan memberinya skor sebesar 128 poin untuk kamera belakangnya. Nilai tersebut secara otomatis menjadikan P40 Pro meraih posisi pertama dalam hal kualitas. Ini berarti ponsel itu berhasil mengambil tahta Oppo Find X2 Pro yang sempat menjuarai nilai teratas pada pengujian yang dilakukan DXOMark dengan skor 124 poin.

Kamera utama Huawei P40 Pro hadir dengan sensor Quad-Bayer 1/1,28 inci beresolusi 50 MP. Dengan demikian, secara default kamera ini memiliki gambar beresolusi 12 MP sehingga ukuran masing-masing pikselnya (photosite) sangat besar untuk ukuran ponsel.

Seperti halnya perangkat lain dengan sensor serupa, P40 Pro menggunakan teknologi pixel binning untuk meningkatkan rentang dinamis dan performa pada kondisi cahaya minim. Lensa pada kamera utama memiliki aperture f/1.9 dan focal length 23 mm (setara dengan kamera format 35 mm). Tentu saja kamera ini memiliki stabilisasi gambar berbasis gerakan lensa (OIS) sehingga tidak menggunakan metode sensor cropping yang digunakan pada stabilisasi EIS kebanyakan.

Huawei membekali ponsel ini dengan kelengkapan empat kamera (Leica Quad Camera) yang terdiri dari kamera utama beresolusi 50 MP (sudah dijelaskan sebelumnya), kamera Ultra Wide Cine 40 MP, kamera berlensa periskop 5x optical zoom beresolusi 12 MP, dan kamera ToF untuk mendeteksi antara subjek dan latar belakang.