Begini bocoran paten layar terbaru Samsung

Oleh: Dinda Ayu Widiastuti - Minggu, 05 Mei 2019 10:57 WIB

Samsung telah ajukan paten di USPTO dengan layar smartphone yang bisa dilipat ke bagian belakang bodi.

Source: AndroidPIT

Samsung dikabarkan telah mengajukan paten di USPTO (United States Patent and Trademark Office) dengan memamerkan smartphone pertama yang dibungkus dengan layar atau wraparound display. Dilansir dari Gizmochina (3/5), paten ini ditemukan oleh Letsgodigital dengan menyoroti panel fleksibel yang memanjang di atas tepi smartphone dan bisa diposisikan ke sisi belakang smartphone.

Source: Gizmochina

Diperkirakan layar seperti ini akan berguna untuk beberapa penggunaan, terutama untuk fotografi. Jadi layar ini akan memungkinkan orang menggunakan kamera utama sebagai kamera depan untuk berselfie. Berkat sisi layar ganda tersebut, pengguna juga dapat berinteraksi dengan berbagai aplikasi di setiap sisi. Seperti menulis pesan sambil membuka layar panggilan di sisi lainnya.