Mobil pengiriman barang otonom mulai diproduksi massal di Cina

Oleh: Hieronimus Patardo - Rabu, 29 Mei 2019 14:21 WIB

Neolix menjadi satu-satunya perusahaan yang mengklaim sudah memproduksi mobil pengirim barang otonom secara massal.

Source: YouTube

Kendaraan otonom bakal membawa babak baru di inovasi teknologi dunia. Sebuah startup asal Cina mengumumkan akan memproduksi mobil otonom untuk layanan pengiriman barang secara massal. Adalah Neolix yang berani mengklaim dirinya sebagai perusahaan pertama di dunia yang melakukan hal tersebut.

Startup Cina ini bahkan telah menggaet dua perusahaan raksasa Cina, yakni JD.Com dan Huawei Technologies untuk menjadi pelanggannya. Kabarnya, Neolix menargetkan akan mengirim 1000 kendaraan berupa van kecil dalam tahun pertamanya.

“Mobil tanpa pengemudi akan mengubah dunia, seperti halnya pergeseran dari kereta ke mobil.” kata pendiri Neolix, Yu Enyuan.

“Saya telah mencari sesuatu yang layak diperjuangkan dengan semua yang saya miliki dan sekarang ini sedang saya lakukan.” ujarnya.

Yu bahkan sudah menguji lebih dari seratus mobil otonom tersebut di beberapa area tertutup, misalnya kampus-kampus di Cina. Kabarnya harga yang ditawarkan tidak jauh berbeda dengan mobil biasa, sekitar USD30 ribu. Menurut Yu, layanan pengiriman barang hanyalah tahap awal. Ke depannya, ia membayangkan adanya robot yang menyediakan berbagai kebutuhan, seperti vending machine yang mampu berjalan ke mana saja.