The Umbrella Academy: Jelas beda dari Marvel dan DC

Oleh: Hieronimus Patardo - Senin, 25 Feb 2019 19:20 WIB

Netflix merilis film bertema superhero berjudul The Umbrella Academy. Diadaptasi dari komik karya Gerard Way tampil beda dari film superhero kebanyakan.

Source: Netflix

Film adaptasi komik merupakan salah satu tayangan Netflix yang cukup menarik untuk disaksikan. Kendati begitu, Netflix tetap saja menghentikan produksi beberapa film superhero adaptasi komik Marvel dan DC.

Beberapa waktu lalu, Netflix menghentikan beberapa serial adaptasi Marvel, seperti The Punisher dan Jessica Jones. Sebelumnya beberapa film seperti Daredevil, Luke Cage, Iron Fist dan The Defender juga dihentikan Netflix. Kendati begitu, nyatanya Netflix belum menyerah dengan film bertema superhero. Terbukti dengan ditayangkannya film The Umbrella Academy.

Menariknya Netflix tidak lagi mengangkat superhero dari komik Marvel atau DC. Film ini diangkat dari komik karangan Gerard Way, mantan vokalis My Chemical Romance dengan judul yang sama.

Untuk diketahui, melalui komik The Umbrella Academy, Gerard Way berhasil meraih penghargaan Eisner Award. Eisner Award sendiri merupakan penghargaan bergengsi di dunia komik. Levelnya disebut-sebut setara dengan Academy Award, namun khusus di kalangan komik. The Umbrella Academy berhasil menyabet penghargaan sebagai Best Finite Series/ Limited Series.