5 fakta menarik tentang film horor psikologis "The First Omen"

Oleh: Lysti Rahma - Kamis, 11 Apr 2024 13:30 WIB

Film ini mengisahkan perjalanan mengerikan seorang wanita muda Amerika yang diutus ke Roma untuk memulai pelayanan di gereja.

Film horor psikologis "The First Omen" telah mengguncang layar bioskop sejak perilisan perdananya pada 5 April 2024. Film ini mengisahkan perjalanan mengerikan seorang wanita muda Amerika yang diutus ke Roma untuk memulai pelayanan di gereja. 

Namun, apa yang seharusnya menjadi awal yang suci, berubah menjadi kisah kelam saat dia terjebak dalam aliran kekuatan gelap yang meragukan keyakinannya, serta menghadapinya pada konspirasi menakutkan yang bertujuan melahirkan titisan iblis ke dunia. Berikut 5 fakta mengenai film The First Omen, seperti dikutip dari The Hollywood Reporter (11/4)

1. Prekuel The Omen

Sebagai prekuel dari film horor supernatural klasik 1976, "The Omen", "The First Omen" membuka tirai konspirasi gelap yang melibatkan tokoh-tokoh kunci dalam perlindungan terhadap sang Antikristus. Gregory Peck memerankan Robert Thorn, seorang diplomat Amerika yang harus menghadapi kenyataan pahit tentang putra kandungnya yang ternyata adalah Antikristus.

2. Berlatar di Roma

Tag