Venus Optics punya lensa 45mm f/0.95 untuk full-frame
Lensa tersebut digadang-gadang menawarkan ketajaman yang luar biasa saat terbuka lebar. Hal ini menjadikan subjek sangat menonjol dari latar belakang bokeh yang lembut.

Venus Optics belum lama ini mengumumkan lensa full-frame kedua dalam jajaran Argus mereka, yaitu Laowa Argus 45mm f/0,95 FF. Lensa ini mengikuti jejak Laowa Argus 35mm f/0,95 yang diumumkan pada September 2021 lalu, yang disebut-sebut sebagai lensa full-frame tercepat di dunia.
Dibandingkan dengan 35mm, lensa 45mm baru ini memiliki sudut pandang 51,3 derajat dan mengambil foto yang lebih cocok dengan cara mata manusia melihat dunia.
“Lensa standar yang luar biasa ini menawarkan bidang pandang yang lebih menarik dan alami bagi mata manusia. Dengan depth of field yang sangat dangkal pada f/0.95, ini dengan mudah menciptakan rendering yang tajam dan jelas,” kata Venus Optics.
Dilansir dari PetaPixel (1/1), lensa fokus manual ini memiliki desain dengan kelengkapan 13 elemen dan 9 grup, termasuk 1 lensa aspherical, 1 elemen kaca extra-low dispersion (ED), dan 3 elemen ultra-high refractive (UHR). Aperture 15 bilah yang dimilikinya diklaim mampu menghasilkan bokeh halus pada area yang tidak fokus.
Lensa tersebut digadang-gadang menawarkan ketajaman yang luar biasa saat terbuka lebar. Hal ini menjadikan subjek sangat menonjol dari latar belakang bokeh yang lembut. Fotografer juga bisa mendapatkan keuntungan dari fleksibilitas lensa untuk memotret di dalam situasi cahaya redup.
Laowa Argus 45mm f/0,95 memiliki jarak pemfokusan minimum 50 cm dan sistem pemfokusan internal yang membantu mencegah debu masuk ke bodi lensa. Sistem internal ini juga membantu saat memotret dengan aksesori tertentu seperti polarizer karena bagian depan lensa tidak akan berputar saat lensa difokuskan. Dikombinasikan dengan thread fokus 300 derajat yang presisi, fitur ini dirancang untuk menjadikan lensa ideal pada videografi.
Venus Optics Laowa Argus 35mm f/0.95 FF tersedia untuk dudukan (mount) Sony E, Nikon Z, dan Canon R. Harga dari lensa ini adalah USD799 (Rp11,4 juta).