sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id acer
Jumat, 05 Mei 2023 15:16 WIB

Polling di WhatsApp kini bisa diatur satu jawaban per orang

Dengan hadirnya pembaruan pada fitur kali ini,  memungkinkan Anda untuk mengizinkan responden memilih hanya sekali, sehingga jawaban yang dihasilkan akan definitif.

Polling di WhatsApp kini bisa diatur satu jawaban per orang

WhatsApp menghadirkan pembaruan untuk fitur Polling-nya di aplikasi. Berdasarkan pengumuman perusahaan, pembuat polling kini dapat menentukan apakah responden hanya boleh menjawab satu pilihan atau lebih dari itu.

Fitur polling di WhatsApp memungkinkan Anda melakukan pemungutan suara di dalam grup. Namun, partisipan grup yang juga merupakan responden, dapat memilih lebih dari satu opsi dan ini tidak memberikan hasil yang definitif.

Dengan hadirnya pembaruan pada fitur kali ini,  memungkinkan Anda untuk mengizinkan responden memilih hanya sekali, sehingga jawaban yang dihasilkan akan definitif. Caranya  cukup matikan opsi ‘Izinkan beberapa jawaban' ketika membuat polling.

Selain itu, untuk memudahkan pencarian Polling yang pernah dilakukan sebelumnya, sekarang pengguna dapat memfilter chat hanya untuk menampilkan daftar Polling. Partisipan grup juga sekarang akan menerima notifikasi setiap kali ada yang mengisi Polling.

Fitur lain yang menerima pembaruan bersamaan dengan Polling adalah fitur Forward atau Teruskan. Ketika meneruskan foto atau video, keterangan pada file tersebut biasanya otomatis hilang.

Tetapi sekarang Sahabat Tek memiliki opsi untuk mempertahankan, menghapus, atau menulis ulang keterangan seluruhnya guna memberi informasi tambahan saat berbagi foto di antara chat. Anda juga dapat menambahkan keterangan ke foto dan video saat meneruskannya.

Terakhir, berbagi dokumen kini bisa ditambahkan dengan keterangan. Sama halnya dengan berbagi gambar atau video, dokumen yang Anda bagikan mungkin memerlukan sedikit penjelasan. Baik saat mengirim artikel surat kabar atau dokumen kerja, sekarang Anda memiliki opsi untuk menambahkan keterangan sebelum membagikannya.

Pembaruan ini sudah diluncurkan kepada pengguna secara global dan nantinya akan tersedia untuk semua orang dalam beberapa minggu ke depan.

Share
×
tekid
back to top