sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id poco
Jumat, 09 Agst 2019 18:43 WIB

Penggemar EVOS kini bisa beli merchandise di toko EVOS

EVOS menjadi salah satu tim eSports yang menghadirkan toko fisik untuk para penggemarnya. Ini merupakan toko pertama yang dimiliki EVOS.

Penggemar EVOS kini bisa beli merchandise di toko EVOS
Source: Wanodya

EVOS Esports resmi membuka flagship store di kawasan One Bellpark Mall, Pondok Labu, Jakarta Selatan. Ini merupakan toko fisik pertama yang menghadirkan EVOS Goods secara offline. Langkah ini dipandang sebagai upaya untuk memperkenalkan kepada masyarakat bahwa EVOS bukan hanya sekadar tim esports, tetapi juga serius membangun brand lifestyle

Untuk diketahui, selama ini EVOS Goods hanya bisa penggemar dapatkan secara online melalui media sosial dan beberapa e-commerce. EVOS Goods sendiri merupakan produk resmi dari EVOS mulai dari jersey, tas, hoodie, helm hingga aksesoris untuk pria dan wanita. 

“Kita mulai di tahun 2016, waktu itu dari satu tim DOTA sampai sekarang (EVOS) sudah ada di lima negara. Yang jelas, ini bukan sekadar merchandise, tetapi juga kreativitas space dan juga buat komunitas dan fans EVOS semuanya.” ujar Michael Wijaya, CMO EVOS Esports. 

Untuk beberapa desain produknya, EVOS menggandeng para seniman dan ilustrator lokal. Beberapa nama yang bekerja sama dengan EVOS adalah Addy Debil, Adhitya Zul, Bemoshang dan Tony Midi. EVOS bahkan menggandeng brand streetwear lokal untuk meluncurkan produk fashion dengan tema eSport. 

EVOS sendiri mulai menjajakan EVOS Goods pada tahun 2017. Menurut Yansen Wijaya, Merchandise Manager EVOS Esports, penjualan perdana dilakukan secara pre-order. Kala itu ada banyak permintaan dari komunitas penggemar EVOS. Produk pertama yang mereka jual adalah jersey. Sejak saat itu, EVOS mulai fokus untuk mengeluarkan beberapa merchandise hingga berkembang seperti saat ini. 

Kabarnya, dalam beberapa waktu ke depan EVOS akan kembali membuka toko fisik untuk menjual merchandise ini. Toko itu akan berada di wilayah Jawa Timur. Namun Yansen enggan menyebut kota mana yang dipilih oleh EVOS.

Kehadiran tim eSport seperti EVOS dan beberapa tim lain menjadi bukti nyata bahwa perkembangan eSport mulai kentara di Indonesia. Potensi bisnis yang dihadirkan melalui esport terbuka luas melalui endorsement, sponsorship dan bahkan penjualan cinderamata seperti yang dilakukan EVOS. 

Tag
Share
×
tekid
back to top