sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id poco
Kamis, 01 Jul 2021 17:39 WIB

NASA bagikan software gratis untuk publik

NASA akan berbagi software tersebut melalui program transfer teknologi yang dipegang oleh Space Technology Mission Directorate.

NASA bagikan software gratis untuk publik

Publik sekarang dapat memiliki akses ke banyak inovasi komputasi dari NASA. Ini bisa terjadi berkat upaya baru dari NASA untuk menyediakan beberapa inovasi yang dapat diunduh. Administrator NASA, Bill Nelson, mengatakan jika ada lebih dari 800 inovasi yang telah dibuat oleh NASA untuk membantu operasi baik di Bumi, maupun dalam misi ke Bulan dan Mars. Dilansir dari Zdnet (1/7), NASA akan berbagi software tersebut melalui program transfer teknologi yang dipegang oleh Space Technology Mission Directorate. Software ini akan tersedia untuk umum secara gratis. NASA mencatat jika software yang dibagikan secara gratis itu sebagai bentuk timbal balik organisasi pada negara.

NASA memberikan garis besar informasi tentang bagaimana seseorang atau perusahaan dapat menggunakan perangkat lunak mereka. Organisasi memberi saran pada pihak yang tertarik dengan inovasi teknologi NASA untuk mendapatkan lisensi di technology.nasa.gov. Kemudian, pihak itu harus mengajukan permohonan lisensi dan rencana komersialisasi secara online. Jika permohonan diterima, orang atau perusahaan tersebut akan berhadapan dengan manajer lisensi NASA untuk menetapkan persyaratan perjanjian lisensi, sebelum perjanjian akhir ditandatangani.

D sisi lain, NASA sebenarnya telah lama berkolaborasi dengan organisasi publik dan swasta dalam berbagai upaya seperti TetrUSS. Para peneliti di NASA bekerja untuk mengurangi emisi pesawat melalui program Computational Fluid Dynamics. TetrUSS kini telah menjadi salah satu aplikasi NASA yang paling banyak diunduh dan ini sudah banyak digunakan untuk produksi pesawat, kereta api, mobil, kapal, dan bahkan bangunan.

Selain TetrUSS, NASA juga memiliki  WorldWind, alat visualisasi data yang saat ini dapat  menghasilkan peta berdasar umpan langsung yang diberikan dari data satelit dan maritim. Alat ini telah membantu berbagai pihak untuk memahami dampak iklim pada sumber daya maritim. Technology Transfer Program Executive, Dan Lockney, mengatakan banyak program NASA yang akan menjadi bagian dalam mengatasi dampak perubahan iklim.

Sementara itu, daftar software NASA lainnya yang akan dibagikan mencakup kategori seperti pengujian sistem, aeronautika, pemrosesan data dan gambar, dan masih banyak. Daftar software ini juga akan terus diperbarui dalam repositori NASA, yang dapat dicari. NASA akan mengadakan acara virtual pada 13 Juli untuk menjelaskan lebih detail lagi terkait informasi ini.

Tag
Share
×
tekid
back to top