sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
Rabu, 09 Jan 2019 09:27 WIB

Kirim Audio lewat WhatsApp jadi lebih mudah

WhatsApp kembali menggulirkan fitur baru. Fitur ini akan memudahkan penguna Android untuk mengirim file audio melalui aplikasi WhatsApp.

Kirim Audio lewat WhatsApp jadi lebih mudah
Source: WhatsApp

WhatsApp dilaporkan akan membuat pengiriman file audio menjadi semakin mudah bagi para pengguna Android. Anak perusahaan Facebook ini memang secara konstan merilis beberapa update di platform-nya. Update ini pertama kali didapati oleh WABetaInfo.

Dilansir dari GadgetsNow (8/1), WABetaInfo mengungkapkan bahwa pengguna WhatsApp dapat melakukan pratinjau untuk file audio dan gambar. Kuotanya dilaporkan bisa mencapai 30 file dalam sekali pengiriman. Update ini akan tersedia di WhatsApp Beta versi 2.19.1.

Untuk diketahui, agar dapat menikmati fitur ini, pengguna harus memiliki aplikasi WhatsApp Beta. Pasalnya, fitur ini belum dirilis untuk pengguna WhatsApp pada umumnya. Saat ini, fitur tersebut baru tersedia untuk perangkat Android saja. Kehadirannya untuk WhatsApp iOS belum dapat dipastikan.

Sebelum ini, WhatsApp akhirnya merilis mode Picture-in-Picture. Mode ini memungkinkan pengguna WhatsApp menampilkan jendela baru untuk memutar tautan video yang dikirim melalui aplikasi ini. Mode ini secara otomatis aktif begitu tautan ditekan.

Tak hanya itu, WhatsApp juga memungkinkan anggota grup untuk membalas pesan secara personal ke anggota grup lainnya. Sayangnya, fitur satu ini juga baru dapat digunakan pada aplikasi WhatsApp Beta saja.

Share
×
tekid
back to top