sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id poco
Kamis, 24 Jun 2021 11:30 WIB

Jumlah pengguna DANA kini capai 70 juta

DANA terus mencatat pertumbuhan bisnis yang positif di awal tahun ini. Perusahaan mengumumkan jumlah penggunanya kini mencapai 70 juta.

Jumlah pengguna DANA kini capai 70 juta

DANA terus mencatat pertumbuhan bisnis yang positif di awal tahun ini. Perusahaan mengumumkan jumlah penggunanya kini mencapai 70 juta. Jumlah ini meningkat dari tahun sebelumnya, dimana tercatat 50 juta penggunaper Desember 2020. 

Tak hanya dari sisi jumlah pengguna, DANA juga menuai pertumbuhan positif dari sisi jumlah transaksi. Kini, rata-rata transaksi per harinya mencapai 5 juta transaksi, meningkat dibanding sebelumnya yaitu 3 juta transaksi per hari. Transaksi tertingginya terjadi pada Mei 2021. Dibandingkan dengan tahun lalu (Mei 2020), pertumbuhan rata-rata transaksi per hari yang pada Mei 2021 tercatat meningkat sebesar 164%.

Pertumbuhan ini didorong oleh meningkatnya berbagai aktivitas transasi nontunai secara digital. “Artinya, teknologi finansial yang kami kembangkan makin inklusif dan menghadirkan manfaat yang kian luas. Tak sekadar hanya untuk melakukan pembayaran, namun melakukan berbagai transaksi dari perniagaan, interaksi sosial, hingga menabung ataupun berinvestasi. Di sisi lain, masyarakat dan seluruh ekosistem makin teredukasi dan memahami dayaguna dompet digital DANA dalam mempermudah terselenggaranya transaksi nontunai digital yang praktis, cepat, real-time, efisien, lebih kompeten, nyaman, aman dan terlindungi,” kata Vince Iswara, CEO dan Co-Founder DANA.

Aktivitas transfer uang dengan menggunakan DANA yang meningkat selama masa pandemi berlangsung akibat imbauan untuk tidak mudik dan tetap di rumah saja, menurut Vince juga membawa dampak tersendiri dalam mendorong meluasnya budaya nontunai di kalangan masyarakat. Vince menegaskan, untuk terus memperluas dan memperkuat adopsi budaya transaksi masa depan ini, serta menjadikan teknologi finansial makin inklusif, DANA akan terus meningkatkan proteksi serta pengalaman pengguna melalui pengembangan teknologi secara progresif.

Selain pencapaian di semester pertama 2021, DANA juga mengungkap fitur yang paling banyak digunakan pengguna. Rangga Wiseno, Senior VP of Product DANA mengatakan terdapat lima fitur yang paling sering digunakan oleh para pengguna. Fitur-fitur tersebut adalah QRIS PAYMENT, SEND MONEY atau KIRIM UANG, pembelian pulsa prabayar untuk telepon seluler, pembayaran Online Commerce dan fitur BILLER untuk pembayaran tagihan-tagihan.

Pada semester ini, kelima fitur tersebut juga mencatat peningkatan signifikan baik dari jumlah transaksi maupun pengguna aktif bulanannya atau Monthly Active User (MAU). Transaksi dengan menggunakan QRIS Payment meningkat sebesar 131% dan MAU meningkat 309 %. Pada fitur SEND MONEY transaksi meningkat 99% dan MAU meningkat 91%. Sementara itu transaksi pembelian pulsa selular prabayar meningkat 174% dan MAU meningkat 200%. Adapun fitur pembayaran Online mengalami kenaikan transaksi sebesar 91% dan MAU sebesar 73%, sedangkan fitur pembayaran tagihan transaksinya naik sebesar 93% dengan jumlah MAU meningkat sebesar 103%.

Rangga menambahkan, DANA akan melanjutkan pengembangan produknya dengan mengedepankan tiga pilar inovasi yang dimiliki yaitu trusted, friendly, dan accessible. 

Share
×
tekid
back to top