sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id samsung
Senin, 21 Okt 2019 12:03 WIB

Google akui ada celah di Google Photos

Google mengakui adanya celah di Google Photos bagi pengguna iPhone. Pihaknya mengatakan akan segera mengatasi masalah bug tersebut.

Google akui ada celah di Google Photos
Source: Google

Beberapa waktu lalu, seorang pengguna Reddit mengungkap bahwa ada celah di Google Photos yang memungkinkan pengguna iPhone untuk menyimpan foto dengan resolusi maksimal. Hal ini terjadi lantaran iPhone menyimpan foto dalam format HEIC, bukan dengan format JPG. 

Sebagaimana diketahui, HEIC merupakan sebuah format foto dengan memori yang jauh lebih kecil dari JPG dalam resolusi yang sama. Ukurannya disebut bisa lebih kecil dari ukuran JPG yang sudah dikompres Google. Karenanya ketika diunggah ke Google Photos, gambar tersebut tidak perlu lagi dikompres oleh Google. Dengan kata lain, pengguna iPhone dapat menyimpan foto di Google Photos dengan resolusi asli ketika foto diambil. 

Dilansir dari AndroidPolice (21/10), Google mengkonfirmasi adanya hal tersebut. Pihak Google mengakui bahwa gambar yang disimpan dengan format HEIC atau HEIF tidak dikompres dan dikenakan biaya di Google Photos. Seorang juru bicara perusahaan tersebut mengatakan bahwa pihaknya sudah menyadari hal tersebut dan bekerja untuk memperbaikinya.

Sebagaimana diketahui, untuk dapat menyimpan foto dengan resolusi asli di Google Photos, pengguna harus menambahkan memori di penyimpanan awan itu. Nah, untuk mendapatkan memori tambahan, pengguna harus membelinya ke Google. 

Sampai saat ini belum jelas apa yang akan dilakukan Google untuk mengatasi hal tersebut. Ada beberapa kemungkinan, seperti mengubah paksa format gambar itu menjadi JPEG, atau mengkompres file HEIC tetap dalam format yang sama. 

 

Share
×
tekid
back to top