sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
Rabu, 10 Jul 2019 09:28 WIB

Canon G5 X Mark II bisa potret foto 30 fps

G5 X Mark II diklaim mampu memotret burst format Raw hingga 30 fps dengan buffer awal 0,5 detik menggunakan shutter elektronik.

Canon G5 X Mark II bisa potret foto 30 fps

Setelah sekitar empat tahun lalu dirilis, akhirnya Canon menghadirkan sang pengganti PowerShot G5 X. Nama kamera anyar tersebut tidak lain dan tidak bukan adalah PowerShot G5 X Mark II. Desain yang dihadirkan memiliki perubahan cukup signifikan jika dibandingkkan dengan pendahulunya, lebih mirip ke G7 X Mark III yang baru-baru ini juga meluncur.

Dilansir dari DP Review (9/7), PowerShot G5 X Mark II disematkan sensor gambar CMOS berukuran 1 inci dengan resolusi 20 MP. Tidak ketinggalan pula prosesor gambar Digic 8 terbaru eksklusif dari Canon. Salah satu keunggulan yang ditonjolkan dari kamera baru ini terletak pada lensa. Canon melengkapi G5 X Mark II dengan focal length 20-120 mm (setara dengan kamera format 35 mm) serta aperture f/1.8 – f/2.8. Dengan demikian, aperture yang dihadirkannya tetap cukup besar meski melakukan zoom maksimal.

Keunikan G5 X Mark II ada di electronic viewfinder (EVF) miliknya. Pasalnya, EVF tersebut memiliki mekanisme pop-up sehingga bodi kamera terlihat simpel ketika kamu tidak menggunaan EVF. EVF ini memiliki panel teknologi OLED. Kamu tetap dapat menentukan fokus meski melakukan komnposisi lewat EVF via layar sentuh LCD.

G5 X Mark II diklaim mampu memotret burst format Raw hingga 30 fps dengan buffer awal 0,5 detik menggunakan shutter elektronik. Jika mengaktifkan AF continuous, kecepatan burst turun menjadi 8 fps. Kamu dapat merekam video beresolusi 4K/30p serta Full HD hingga 120p.

Fitur lain yang ada di kamera ini adalah antarmuka yang ditingkatkan hingga diklaim mirip dengan sistem kamera EOS, Star Mode dan konektivitas Wi-Fi. Kekuatan baterai yang diberikannya mampu memotret hingga 230 foto ketika menggunakan LCD dan 180 foto saat menggunakan EVF. Canon membanderol PowerShot G5 X mark II dengan harga USD899 (Rp12,8 juta).

Share
×
tekid
back to top