sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
Rabu, 09 Jan 2019 18:52 WIB

Apple berjanji menghadirkan layanan kesehatan di tahun 2019

Tahun ini Apple berjanji akan menghadirkan lebih banyak layanan kesehatan. Sayangnya, Tim Cook tidak menjelaskan layanan apa saja itu.

Apple berjanji menghadirkan layanan kesehatan di tahun 2019
Source: Reuters

Apple akan meluncurkan lebih banyak layanan kesehatan tahun ini. Hal tersebut disampaikan Tim Cook dalam sebuah wawancara yang dilakukan CNBC (9/1). Menurut Tim Cook, layanan tersebut merupakan layanan yang sudah digodok selama bertahun-tahun.

Sayangnya, CEO Apple tersebut tidak menjelaskan lebih lanjut layanan kesehatan apa yang bakal dirilis tahun ini. Sebagai informasi, Apple memang beberapa kali melakukan investasi di bidang kesehatan dalam beberapa tahun belakangan.

“Saya percaya, kalau Anda melihat ke belakang, dan Anda bertanya, ‘Apa kontribusi terbesar Apple bagi manusia?’ jawabannya adalah tentang kesehatan,” ujar Tim Cook.

Beberapa tahun silam, Apple merilis ResearchKit, sebuah platform untuk studi klinikal yang dikelola oleh universitas dan laboratorium medis. Tak hanya itu, Apple juga menghadirkan CareKit, yang membantu pasien untuk merawat penyakit mereka.

Paling baru adalah hadirnya ECG (electrocardiogram) pada perangkat Apple Watch 4. Meski begitu, akurasi ECG pada Apple Watch 4 masih dipertanyakan. Pasalnya pernah terdapat laporan bahwa fitur ECG menampilkan hasil yang salah. ECG menunjukkan tidak adanya denyut jantung, padahal pemiliknya masih segar bugar. Seorang dokter bahkan menyatakan bahwa hasil yang didapat melalui ECG Apple Watch 4 tidak dapat dijadikan patokan utama untuk menentukan status medis seseorang.

Share
×
tekid
back to top