sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id poco
Senin, 11 Mei 2020 12:53 WIB

Apakah pengisian nirkabel akan merusak perangkat?

Dalam pengujian yang dilakukan oleh ZDNet, panas yang dihasilkan saat melakukan pengisian daya tidak akan mempengaruhi perangkat.

Apakah pengisian nirkabel akan merusak perangkat?

Pengisian nirkabel saat ini menjadi salah satu daya jual yang dilakukan oleh para vendor smartphone. Namun, hingga saat ini masih banyak orang yang ragu untuk menggunakannya karena takut merusak perangkat mereka.

Nah, untuk mencari tahu apakah benar pengisian nirkabel merusak perangkat smartphone atau tidak, ZDNet pun melakukan pengujian. Mereka menggunakan kamera thermal untuk mengetahui apakah panas dari pengisian nirkabel akan merusak komponen smartphone lainnya.

Mereka melakukan pengujian ini dikarenakan saat pandemi virus corona, para pengguna smartphone lebih memilih menggunakan pengisian nirkabel. Hal ini dikarenakan penggunaan pengisian nirkabel lebih simpel jika dibandingkan dengan menggunakan kabel.

Untuk pengujian, mereka menggunakan charger nirkabel super cepat dengan iPhone 11 Pro yang dibalut menggunakan casing. Mereka akan menguji panas yang dihasilkan oleh kedua perangkat tersebut. Untuk kontrol, mereka meninggalkan pengisi daya dalam semalam tanpa apa-apa di atasnya. Pada pagi hari suhu yang didapatkan adalah 19,3° C, sedangkan daerah sekitarnya sekitar 17,2° C.

Selanjutnya, mereka mulai mengisi daya iPhone 11 Pro Max mereka selama 30 menit dan melihat suhu dari perangkat tersebut. Di titik ini, suhu di pengisian nirkabel ada di 32° C, dan suhu meja di sekitarnya meningkat sekitar satu derajat.

Setelah itu, mereka kembali melakukan pengukuran suhu pada waktu 1 jam setelah mulai pengisian daya. Suhu di plat pengisian daya ada di suhu 35° C dan area yang berada langsung disekelilingnya mencapai 23,5 ° C.

Terakhir, mereka mengambil sampel setelah 2 jam memulai pengisian daya. Mereka mengukur suhu dan mendapatkan suhu 30° C pada plat pengisi daya, dengan suhu sekitar 20° C. Dari pengujian tersebut, tampaknya suhu yang dihasilkan tidak terlalu mempengaruhi perangkat.

Namun, jika kalian ingin pengisian daya nirkabel menjadi lebih dingin, sebaiknya kalian tidak menggunakan casing apapun. Selain itu, hindari mengisi baterai telepon di bawah sinar matahari langsung, dan tempatkan pada pengisian nirkabel pada permukaan yang keras, bukan pada selimut atau apapun yang dapat menghalangi udara.

Share
×
tekid
back to top