sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id acer
Selasa, 27 Mar 2018 18:21 WIB

Xiaomi Mi Mix 2S resmi meluncur di Shanghai

Xiaomi Mi Mix 2S akhirnya meluncur dengan tiga varian konfigurasi spesifikasi

Xiaomi Mi Mix 2S resmi meluncur di Shanghai

Xiaomi baru saja meluncurkan smartphone terbarunya di Shanghai, yakni Mi Mix 2S. Smartphone ini hadir dengan lekukan pinggir bodi yang dilapisi dengan alumunium frame. Mi Mix 2S juga menampilkan layar 5,99 inci dengan Full Screen 2.0 dan tampil tanpa notch di bagian layarnya. Untuk kamera depannya diposisikan di bawah layar.

“Hari ini kami mengumumkan hadirnya Mi Mix 2S, yang menjadi karya seni terbaru dari Xiaomi. Mi Mix 2S menjadi gabungan antara karya seni dari desainnya dan juga gabungan teknologi. Kami percaya seri ini akan menjadi contoh dari desain smartphone di masa mendatang,” kata CEO Xiaomi, Lei Jun.

Smartphone ini dibekali chipset Qualcomm Snapdragon 845, dengan skor benchmark Antutu 277.178. Tentu saja, skor ini jauh lebih besar dibandingkan dengan Xiaomi Note 3 yang memiliki skor 138.078 dan Mi 6 dengan skor 207,086. Selain itu, Mi Mix 2S juga dibekali dengan GPU Adreno 630 dan Kryo 385.

Oh iya, Xiaomi menghadirkan tiga varian RAM dan ROM, yakni RAM 6GB+ROM 64GB, 6GB+128GB, dan RAM 8GB+ROM 256GB. Ketiga varian ini hadir dengan pilihan warna Black dan White. Kapasitas baterainya sebesar 3400 mAh dan smartphone ini juga sudah mendukung wireless charging.

Sedangkan Mi Mix 2S juga dibekali dua kamera belakang beresolusi 12MP+12MP yang menghadirkan konfigurasi lensa wide dan telephoto. Xiaomi menggunakan sensor Sony IMX363 dan sudah didukung teknologi AI. Kamera belakangnya diposisikan secara vertikal dengan LED flash diantara dua kamera tersebut.

Tak luput Xiaomi juga membekali kameranya dengan fitur optical zoom, potrait mode, dan time-lapse. Bahkan, smartphone ini juga dilengkapi fitur dual pixels autofocus (Dual PD) yang memungkinkan autofocus mendeteksi dengan cepat. Diklaim waktu yang dibutuhkan lebih cepat dibandingkan iPhone X. Xiaomi juga mengklaim mampu menghasilkan gambar yang tidak blur dan menampilkan sedikit noise dalam kondisi low-light.

Xiaomi Mi Mix 2S versi RAM 6GB+ROM 64GB dibanderol seharga RMB3299 atau setara dengan Rp7,2 juta. Sedangkan, versi RAM 6GB+ROM128GB dibanderol seharga RMB3599 atau setara dengan Rp7,8 juta, dan versi RAM 8GB+ROM256GB dibanderol seharga RMB3999 atau setara dengan Rp8,7 juta.

Share
×
tekid
back to top