sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id realme
Kamis, 26 Apr 2018 12:35 WIB

Xiaomi Mi 6X meluncur, ini harga dan spesifikasinya

Xiaomi akhirnya merilis smartphone terbarunya Mi 6X di China. Perangkat ini secara resmi diluncurkan dalam sebuah acara di Wuhan University.

Xiaomi Mi 6X meluncur, ini harga dan spesifikasinya
(Foto: Xiaomi)

Xiaomi akhirnya merilis smartphone terbarunya Mi 6X di China. Perangkat ini secara resmi diluncurkan dalam sebuah acara di Wuhan University, yang merupakan almamater CEO Xiaomi, Lei Jun. Santer terdengar Mi 6X disebut-sebut akan menjadi seri lanjutan Mi A1, hasil kemitraan Xiaomi dengan Google.

Mi 6X sekaligus menjadi handset kedua Xiaomi yang mengadopsi asisten virtual perusahaan bertajuk Xiao AI. Lantas apa saja spesifikasinya?

Dilansir NDTV, Mi 6X memiliki layar 5,99 inci dengan rasio 18:9. Layar tersebut tampak semakin lega dengan konsep bezel yang tipis di setiap sisi. Bahkan jika dilihat sekilas, ponsel ini sangat mirip dengan Redmi Note 5 Pro yang belum lama diperkenalkan di India.

Antarmuka Mi 6X dilengkapi dengan software MIUI 9.5. Sebagaimana smartphone baru saat ini, Mi 6X juga berjalan dengan sistem operasi Android Oreo 8.1. Sebagai smartphone kelas menengah, Mi 6X disokong dengan chipset Snapdragon 660 dan GPU Andreno 512. Sementara RAM-nya hadir dalam dua varian yaitu 4GB dan 6GB yang keduanya dikombinasikan dengan memori internal 64GB.

Yang menjadi fitur utama dari Mi 6X yaitu kamera yang diintegrasikan dengan teknologi Artificial Intelligence (AI). Kamera depan Mi 6X menggunakan sensor Sony IMX376 20 megapiksel dengan bukaan f/1.75, dan dilengkapi soft-LED flash. Kamera belakangnya sendiri hadir dengan dua sensor beresolusi masing-masing 12 dan 20 megapiksel.

Sensor 12 megapiksel sebagai kamera belakang utama didukung Sony IMX486 dengan aperture f/1.75 dan piksel 1,25 mikron. Sementara lensa sekundernya didukung Sony IMX376 dengan bukaan yang sama, namun ukuran pikselnya 1-mikron. Kamera ganda tersebut dilengkapi dengan phase-detection autofocus dan LED flash dual-tone.

Baik kamera depan maupun belakang Mi 6X didukung dengan AI Scene Recognition guna membuat warna foto lebih baik, serta mode potret. Fitur lainnya yang didukung AI termasuk efek bokeh, Smart Beauty 4.0, serta konversi mata uang. Smartphone baru ini juga mampu melakukan terjemahan dengan bantuan AI dan mampu mengkonversi teks dari bahasa Mandarin ke bahasa Inggris, Prancis, Jerman, Spanyol, Jepang, Korea dan India. 

Fitur keamanannya dilengkapi dengan Face Unlock dan pemindai sidik jari yang diposisikan di bagian belakang ponsel. Guna mendukung performanya, Xiaomi menyematkan baterai berkapasitas 3.010 mAh yang didukung fitur QuickCharge 3.0, yang memungkinkan baterai terisi hingga 50 persen dalam 30 menit.

Xiaomi Mi 6X juga mengusung port USB type-C. Menariknya, ponsel ini tak menyertakan jack earphone 3,5 sehingga pengguna harus menggunakan earphone bluetooth atau aksesoris tambahan guna menghubungkan headphone yang masih menggunakan jack 3.5mm. 

Mi 6X dibalut material logam dengan varian warna merah, gold, rose gold, biru dan hitam. Varian RAM 4GB dibanderol seharga Rp3,5 juta sementara varian dengan RAM 6GB dihargai Rp3,9 juta. 

Share
×
tekid
back to top