×
Kanal
    • partner tek.id realme
    • partner tek.id samsung
    • partner tek.id acer
    • partner tek.id wd
    • partner tek.id wd
    • partner tek.id wd
    • partner tek.id wd

Redmagic 11 Pro Meluncur di Indonesia, Usung Sistem Pendingin AquaCore Pertama di Dunia

Oleh: Tek ID - Rabu, 07 Januari 2026 20:01

Redmagic 11 Pro resmi hadir di Indonesia dengan sistem pendingin AquaCore pertama di dunia dan performa ekstrem untuk gaming.

Redmagic 11 Pro Usung Sistem Pendingin AquaCore Pertama Ponsel Redmagic 11 Pro, dok. ZTE

Redmagic menghadirkan Redmagic 11 Pro, perangkat pertama di dunia yang dibekali AquaCore Cooling System berbasis cairan pendingin fluorinated yang mengalir. 

Inovasi pendinginan ini memungkinkan performa ponsel tetap stabil dalam sesi bermain panjang, sekaligus mendorong skor AnTuTu hingga 4,3 juta.

Redmagic 11 Pro ditenagai prosesor Qualcomm Snapdragon 8 Elite Gen 5 yang dipadukan dengan chipset gaming khusus RedCore R4. 

Kombinasi ini dirancang untuk menjaga performa tinggi tanpa kompromi, sekaligus menekan risiko penurunan performa akibat panas berlebih yang kerap menjadi tantangan utama mobile gaming.

“Melalui Redmagic 11 Pro, kami berfokus menjawab tantangan terbesar dalam mobile gaming, yaitu menjaga performa tetap stabil selama sesi bermain panjang dan intens,” ujar Zhuang Yongke, Country Manager nubia Indonesia. 

Ia menegaskan, kehadiran teknologi pendingin terbaru ini ditujukan untuk menghadirkan pengalaman bermain yang bertenaga, sejuk, dan konsisten dari awal hingga akhir.

AquaCore Cooling System menjadi sorotan utama Redmagic 11 Pro. Sistem ini dilengkapi vapor chamber terbesar di kelasnya seluas 13.116 mm persegi serta kipas turbofan aktif tahan air dengan kecepatan hingga 24.000 RPM. 

Arsitektur pendinginan tersebut dirancang untuk menarik panas dari CPU dan baterai secara efisien, sehingga performa tetap terjaga saat menjalankan game berat dalam durasi lama.

Dari sisi performa, Redmagic 11 Pro membawa RAM 16GB LPDDR5T dan penyimpanan 512GB UFS 4.1 Pro, memastikan waktu muat cepat dan multitasking mulus. 

Chip RedCore R4 turut mendukung grafis super-resolution 2K berbasis Qualcomm serta manajemen daya cerdas untuk menjaga keseimbangan antara performa dan efisiensi.

Mesin eksklusif Energy Cube 3.0 mengatur penggunaan CPU, GPU, sistem pendingin, dan respons sentuhan secara real-time. 

Teknologi ini diklaim mampu meningkatkan performa hingga 40% dengan konsumsi daya 12% lebih rendah, sehingga pengalaman bermain tetap stabil di berbagai skenario.

Redmagic 11 Pro menjadikan sistem pendingin sebagai bagian dari identitas desain. Panel belakang transparan memperlihatkan teknologi AquaCore yang bekerja, sekaligus menegaskan filosofi desain berorientasi performa. 

Desain bodi tanpa tonjolan kamera turut meningkatkan ergonomi saat digunakan bermain dalam waktu lama.

Perangkat ini dibekali layar BOE X10 AMOLED 6,85 inci beresolusi 2688 × 1216 dengan refresh rate 144Hz. 

Dukungan touch sampling rate hingga 360Hz dan respons sentuhan instan 3.000Hz memastikan kontrol presisi dengan latensi nyaris nol, penting bagi kebutuhan gaming kompetitif.

Pengalaman gaming dilengkapi Game Space sebagai pusat pengaturan performa, serta MORA, asisten virtual berbasis AI yang mendukung fungsi gaming dan aktivitas harian. 

Selain itu, Redmagic 11 Pro telah terintegrasi dengan Google Gemini, memungkinkan dukungan AI untuk komunikasi, terjemahan, dan produktivitas real-time.

Untuk kebutuhan harian, Redmagic 11 Pro membawa sistem kamera belakang tiga lensa dengan kamera utama 50MP OIS, ultra-wide 50MP, serta kamera depan 16MP berbasis AI yang mendukung fotografi, videografi, hingga live streaming.

Redmagic 11 Pro hadir di Indonesia dalam varian warna Subzero dengan harga resmi Rp19.999.000. 

Selama masa pre-order mulai 8 Januari 2026, perangkat ini ditawarkan dengan harga khusus Rp17.999.000 dan bonus Special Gift Box dalam jumlah terbatas. 

Smartphone gaming ini tersedia eksklusif melalui nubia Flagship Store di Blibli.

Dengan kombinasi pendinginan revolusioner, performa ekstrem, dan ekosistem gaming berbasis AI, Redmagic 11 Pro menegaskan ambisinya sebagai perangkat andalan bagi gamer kompetitif yang menuntut stabilitas dan kontrol maksimal.

Tag

Tagar Terkait

Berita Terkait

×
back to top