sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id acer
Kamis, 22 Agst 2019 12:33 WIB

Ini wujud Redmi Note 8 Pro varian hijau tua

Redmi akan merilis Note 8 Pro di Tiongkok dengan dukungan chipset MediaTek Helio G90T dan empat kamera.

Ini wujud Redmi Note 8 Pro varian hijau tua
(Foto: Gizmochina)

Redmi akan merilis Redmi Note 8 di Tiongkok dengan dukungan chipset MediaTek Helio G90T. Sebagaimana biasanya, smartphone seri ini akan hadir dalam dua varian mencakup varian reguler dan Pro. Redmi Note 8 Pro akan hadir sebagai smartphone pertama perusahaan yang dilengkapi empat kamera di belakang.

Lensa utamanya memiliki resolusi 64MP berkat dukungan sensor Samsung. Awal pekan ini, bocoran yang bersumber dari sebuah iklan video menunjukkan desain belakang Redmi Note 8 Pro dalam balutan case hijau tua. Kini  gambar dari smartphone itu muncul dan memperlihatkan tampilan lebih dekat dari perangkat tersebut.

Gambar Redmi Note 8 Pro itu sangat mirip dengan Redmi K20 / K20 Pro. Kedua sisinya melengkung dan teksturnya pun mirip dengan seri Redmi K20. Tampak jelas smartphone ini memiliki modul kamera yang disusun vertikal, mencakup tiga sensor kamera dan pemindai sidik jari. Di sisi lensa, terlihat kamera keempat yang diposisikan dengan lampu flash.

Selain Helio G90T, ponsel ini pun akan dilengkapi fitur seperti NFC dan IR Blaster. Ada kemungkinan besar kapasitas baterainya mencapai 5.000 mAh dengan dukungan fast charging 18W. Menariknya smartphone ini juga akan hadir dengan teknologi pendingin liquid guna menjaga suhu ponsel.

Dilansir Gizmochina (22/8), Redmi Note 8 juga akan meluncur di waktu bersamaan. Rumornya smartphone ini akan hadir dengan empat kamera mencakup lensa utama 48MP. Performanya akan ditopang chipset Helio G90 dan baterai 4.000 mAh. 

Share
×
tekid
back to top