Warung Infinix Gaming jilid 2 mulai, tawarkan mabar unik bersama Infinix Hot 40 Pro

Oleh: Erlanmart - Selasa, 27 Feb 2024 16:53 WIB

Infinix kembali menggelar turnamen mobile game Free Fire, Warung Infinix Gaming (WARNING) musim kedua.

Infinix kembali menggelar turnamen mobile game Free Fire, Warung Infinix Gaming (WARNING) musim kedua. Ini berlangsung sejak 24 Februari hingga 4 Maret 2024. Sebagai informasi, turnamen oleh Infinix Indonesia yang telah dimulai sejak tahun lalu tersebut berlangsung di empat kota, yaitu Bandung, Balikpapan, Kendari, dan berakhir di Medan.

"Sesuai dengan semangat Infinix untuk terus mendukung minat generasi muda. Kami berharap WARNING Season 2 ini mendapatkan apresiasi dan menjadi platform bagi para pemain yang bercita-cita menjadi profesional serta penggemar game mobile untuk menunjukkan kemampuan dan melatih keterampilan mereka”, kata Country Marketing Manager Infinix Indonesia, Sergio Ticoalu.

Dalam WARNING musim kedua ini, para peserta yang telah melakukan registrasi via Infinix Community akan berkompetisi dalam mode Clash Squad. Dari babak kualifikasi hingga final, semua tim akan bersaing untuk memperebutkan hadiah total senilai hingga Rp40.000.000.

Selain merasakan langsung performa Infinix Hot 40 Pro, para peserta juga dapat mengikuti sesi talkshow dari tim Infinix Community dan Infinix XClub tentang tips dan trik dalam membuat konten untuk media sosial. Di sisi digital, peserta juga bisa mengikuti social media challenge di spot photo booth yang tersedia di kota penyelenggara.

Pemenang social media challenge berkesempatan memenangkan berbagai hadiah menarik seperti Infinix Hot 40 Series x Free Fire Exclusive Collaboration Kit serta Infinix community merch.