TWS Philips Fidelio T1 hadir dengan driver ganda dan 6 mikrofon

Oleh: Erlanmart - Kamis, 02 Sep 2021 10:15 WIB

Pengguna dapat menggunakan aplikasi Philips Headphones untuk menyesuaikan ANC dan mengubah kontrol playback kapasitif sentuh di earphone.

Philips meluncurkan earphone true wireless stereo (TWS) pertama mereka yang masuk ke dalam lini Fidelio kelas flagship. TWS dari perusahaan asal Belanda ini diberi nama Philips Fidelio T1, dengan kelengkapan aneka fitur seperti ANC, Bluetooth 5.2 ber-codec LDAC resolusi tinggi, masa pakai 35 jam, dan ketahanan air IPX4.

Fidelio T1 memiliki konfigurasi driver ganda, dengan driver dinamis yang mencakup frekuensi rendah, serta unit balanced armature untuk menghasilkan frekuensi menengah dan tinggi. Kelengkapan 6 mikrofon juga menyertainya yang berfungsi untuk menekan kebisingan angin.

Dilansir dari What Hifi (2/9), pengguna dapat menggunakan aplikasi Philips Headphones untuk menyesuaikan ANC dan mengubah kontrol playback kapasitif sentuh di earphone. Philips juga menyertakan 6 ukuran ujung telinga silikon dan 3 ukuran ujung busa demi kenyamanan ketika digunakan.

Daya baterai TWS ini cukup mengesankan, ketika ANC diaktifkan menawarkan 9 jam penggunaan dari earphone dan total 25 jam dengan kotak pengisi dayanya. Sedangkan ketika mematikan ANC, daya tahan baterai menjadi 13 jam dengan earphone itu sendiri dan 35 jam jika digabungkan dengan kotak pengisian dayanya. Pengisian 15 menit diinformasikan dapat menghasilkan pemutaran musik selama 1 jam.

Berkat sensor IR, earphone dapat secara otomatis menjeda pemutaran musik saat dilepas dari telinga. Salah satu earphone dapat digunakan sendiri dalam efek suara mono, konfigurasi ini dapat diatur menggunakan aplikasinya. Sayangnya belum ada harga informasi lebih lanjut mengenai harganya, tetapi mengingat TWS ini adalah lini Philips Fidelio, kemungkinan tidak akan murah.