Snap bakal gelar konser digital

Oleh: Nur Chandra Laksana - Rabu, 02 Feb 2022 12:54 WIB

Alih-alih menggunakan platform Snapchat, Snap berencana menggelar konser digital di sebuah website khusus namun tetap menggunakan avatar Bitmoji mereka.

Konser secara digital memang saat ini menjadi pilihan cukup banyak pemilik platform digital. Hal ini dipopulerkan oleh Epic Games, dimana mereka telah menggelar berbagai konser digital melalui gim mereka, yakni Fortnite.

Tampaknya, ada beberapa platform lain yang ingin mengikuti kesuksesan Epic Games dalam membuat konser digital. Dan salah satu platform yang akan segera melakukan konser secara digital adalah Snap.

Dalam sebuah kabar terbaru, Snap dikabarkan telah bekerja sama dengan Universal untuk menyelenggarakan konser virtual yang menampilkan Jennifer Lopez dan Maluma penyanyi pop Kolombia, yang dapat ditonton pemirsa dengan menggunakan avatar Bitmoji mereka.

Namun, yang menarik adalah mereka tidak akan menggunakan aplikasi Snapchat untuk melakukan konser ini. Mereka mempersiapkan sebuah web khusus untuk menyelenggarakan konser tersebut.

Engadget (2/2) melaporkan, Avatar Bitmoji pengguna akan muncul sebagai penonton di keramaian. Ada juga beberapa efek interaktif yang akan tersedia selama pertunjukan, termasuk kemampuan untuk memulai "wave" dan memicu efek laser virtual. Seperti para pengguna lain, Lopez dan Maluma juga akan muncul sebagai avatar 3D.