Sapphire resmi luncurkan Nitro+ RX 5700 XT Special Edition

Oleh: Nur Chandra Laksana - Kamis, 21 Nov 2019 10:00 WIB

Hadir dengan sistem pendinginan Tri-X dan dukungan ARGB, Sapphire mengklaim Nitro+ RX 5700 XT Special Edition memiliki performa 6 persen lebih baik dari versi refrence AMD.

Sapphire beberapa waktu lalu baru saja memperkenalkan edisi spesial dari GPU terbaik mereka saat ini, yang bernama Nitro+ RX 5700 XT Special Edition. Mereka mengklaim akan ada tenaga ekstra yang dihasilkan dari GPU tersebut.

Dengan percaya diri, dalam siaran pers yang diterima redaksi Tek.id, Sapphire mengklaim Nitro+ RX 5700 XT Special Edition memiliki tenaga ekstra sebesar enam persen dari versi reference AMD. Pengguna pun akan mendapatkan peningkatan performa dalam bermain gim.

Sama seperti versi standar, Sapphire Nitro+ RX 5700 XT Special Edition akan memiliki 2560 stream processor. Yang membedakan dari GPU standar adalah kecepatan clock speed, dimana pada saat ada di Game mode, clock speed yang didapat bisa mencapai 1965MHz. Sementara saat ada di Boost mode akan dapat menyentuh 2035MHz.

GPU ini juga akan ditawarkan dengan kapasitas VRAM sebesar 8GB GDDR6. Menggunakan PCIe 4.0, GPU ini menawarkan bandwidth dua kali lipat lebih dari generasi sebelumnya dan menawarkan kecepatan memory hingga 14,4 Gbps.

Untuk menjinakkan chipset Navi 10 yang ada di dalam GPU tersebut, mereka menggunakan teknologi pendinginan Tri-X, dimana mereka menyematkan tiga kipas pendingin yang akan menghembuskan angin ke sistem pendingin yang menempel ke chipset inti,

Tag