Samsung lagi-lagi sindir Apple

Oleh: Erlanmart - Sabtu, 05 Nov 2022 09:05 WIB

Dalam iklan terbaru Samsung, perusahaan asal Korea Selatan itu kembali menyindir Apple karena belum memiliki ponsel lipat.

Samsung baru saja merilis iklan baru awal pekan ini, yang tampaknya mengolok-olok Apple karena tidak memiliki iPhone yang bisa dilipat. Iklan baru ini berjudul “Di Pagar” dan menyinggung Apple di sebuah tempat yang tampaknya merupakan toko ritel.

Mengacu pada iklan tersebut, kita bisa melihat seorang pria duduk di pagar yang menghadap bersebelahan dari Apple Store. Seorang yang memerankan karyawan Apple kemudian berjalan ke arahnya dan berkata, “Hei, sedang apa kau di sana? Kamu tidak boleh duduk di pagar”.

Kemudian pria di pagar menanggapi dengan mengatakan ”Tetapi di sisi Samsung, mereka memiliki ponsel lipat dan kamera epik”. Setelah itu, seseorang yang tampaknya sebagai pelanggan Apple lain tertarik pada ponsel yang bisa dilipat, sementara karyawan tadi mencoba meyakinkan pria yang ada di pagar untuk segera turun.

Karyawan tersebut juga menyatakan bahwa “Kita menunggu semua itu datang ke sini,” tetapi pelanggan pria bertanya, “Mengapa? Ponsel lipat sudah ada di sana”. Ini mendorong pemeran karyawan Apple untuk akhirnya mengatakan bahwa “Karena itulah yang kita lakukan. Kita menunggu.”

Dilansir dari Gizmochina (5/11), ini bukan pertama kalinya raksasa teknologi asal Korea Selatan itu mengejek Apple. Samsung beberapa kali telah menyindir Apple setelah meluncurkan iPhone dengan fitur baru yang sudah dimiliki oleh Samsung terlebih dahulu. Namun baru-baru ini, sindiran tersebut semakin meningkat, dengan yang terbaru berfokus pada Apple yang belum meluncurkan ponsel lipat.