RTX 2080 Super resmi meluncur, siapa targetnya?

Oleh: Nur Chandra Laksana - Rabu, 24 Jul 2019 09:37 WIB

Mendapatkan peningkatan performa yang cukup besar, TX 2080 Super dapat menandingi beberapa GPU profesional seperti Titan XP dan Titan V.

RTX 2080 Super

Nvidia secara resmi telah meluncurkan GPU terbaru mereka, yakni RTX 2080 Super. Saat ini, GPU tersebut merupakan GPU mainstream tercepat mereka. Lantas, sebenarnya untuk siapa GPU ini ditargetkan?

Pertama-tama, saya akan mulai dari berbicara mengenai harga. RTX 2080 Super dijual dengan harga USD699 atau sekitar Rp9,7 juta. Harga ini sama dengan pertama kali Nvidia meluncurkan RTX 2080 tahun lalu, yang tentunya membuat orang sedikit agak kebingungan.

Belum lagi mengingat harga RTX 2070 Super dan RTX 2060 Super yang dijual cukup murah, yakni masing-masing USD499 dan USD399 atau sekira Rp6,5 juta dan Rp5,5 juta. Para gamer yang memiliki budget lebih rendah kemungkinan besar akan beralih ke dua GPU tersebut. Kedua GPU ini juga menawarkan kemampuan grafis yang cukup memukau.

Setelah ditelaah lebih dalam, saya pun melihat bahwa GPU ini sepertinya akan menarik perhatian gamer yang memiliki banyak uang atau mereka yang ingin mendapatkan performa GPU sekelas Titan namun memiliki budget terbatas.

Wccftech (24/7/2019) melaporkan, RTX 2080 Super menawarkan kinerja sekitar 10 persen lebih baik daripada Titan XP. Bahkan, beberapa pengujian telah membuktikan bahwa GPU ini hampir menyamai kemampuan dari Titan V.

Tag