Razer kenalkan laptop gaming AMD pertama mereka

Oleh: Nur Chandra Laksana - Rabu, 16 Jun 2021 09:00 WIB

Dinamai dengan Razer Blade 14, mereka mengklaim laptop gaming ini menjadi laptop gaming AMD 14 inci tertipis dan terkencang.

Razer

Dalam ajang E3 2021, Razer secara resmi memperkenalkan laptop gaming berbasis AMD pertama mereka. Melalui Razer Blade 14, mereka memanjakan para gamer dengan laptop tipis dan bertenaga.

Fakta yang cukup menarik adalah Razer mengklaim bahwa Razer Blade 14 sebagai "laptop gaming 14 inci paling kencang". Hal ini dikarenakan laptop tersebut hadir dengan prosesor AMD Ryzen 9 5900HX dan pilihan GPU hingga Nvidia GeForce RTX 3080.

Untuk layar, kalian akan mendapatkan dua pilihan. Layar pertama adalah menggunakan layar 1920 x 1080 dengan kecepatan refresh 144 Hz, di mana layar kedua menggunakan layar 2560 x 1550p dengan kecepatan refresh 165 Hz. 

Dan menariknya, meski memiliki pilihan layar yang berbeda, keduanya tetap memiliki dukungan AMD FreeSync Premium untuk menghilangkan tearing. Jadi laptop ini sangat cocok untuk para gamer kompetitif.

Selain mengklaim sebagai laptop gaming terkencang, laptop ini juga ternyata disebut paling tipis di kelasnya. Soalnya, laptop dengan body aluminium CNC anodized ini memiliki ketipisan 16,8mm saja.