Qualcomm beli perusahaan teknologi otomotif Veoneer

Oleh: Erlanmart - Rabu, 06 Okt 2021 09:57 WIB

Ini bukan akuisisi besar pertama untuk Qualcomm tahun ini. Pada Januari, Qualcomm setuju untuk mengakuisisi startup komputasi berkinerja tinggi Nuvia senilai USD1,4 miliar.

Bersama dengan perusahaan investasi SSW Partners, Qualcomm setuju untuk membeli Veoneer, sebuah perusahaan teknologi otomotif asal Swedia dalam kesepakatan tunai senilai sekitar USD4,5 miliar, dengan Qualcomm membayar USD37 per saham.

Untuk kesepakatan ini, pabrikan chipset tersebut telah berhasil mengalahkan Magna International. Pada Juli tahun ini, Veoneer telah setuju menjual perusahaan mereka ke Magna dalam penawaran senilai USD31,25 per saham, tetapi Qualcomm mengajukan tawarannya sebesar USD800 juta, atau 18% lebih tinggi.

Magna, yang memiliki kapitalisasi pasar USD25,3 miliar dibandingkan dengan Qualcomm USD164,8 miliar, bahkan tidak mengajukan tawaran tandingan. Veoneer akan membayar Magna “biaya perpisahan” sebesar USD110 juta. Dilansir dari Gizmochina (6/10), kesepakatan ini akan selesai tahun depan.

SSW Partners mengatakan akan menjual teknologi Arriver Veoneer, yang merupakan sistem kemudi otonom mutakhir yang mencakup sensor dan software, ke Qualcomm dan mempertahankan bisnis pemasok Veoneer tingkat 1 lainnya.

Ini bukan akuisisi besar pertama untuk Qualcomm tahun ini. Pada Januari, Qualcomm setuju untuk mengakuisisi startup komputasi berkinerja tinggi Nuvia senilai USD1,4 miliar untuk memantapkan dirinya di pasar luar telekomunikasi.