Ponsel Lipat Kembali Populer, Ini Perjalanan dan Teknologi di Baliknya

Oleh: Haidhar Ali Faqih - Rabu, 17 Desember 2025 18:50

Kehadiran ponsel layar lipat selain menghadirkan nostalgia, juga menjadi bagian dari revolusi teknologi layar smartphone

Belum lama ini, inovasi ponsel lipat kembali menjadi sorotan seiring kemajuan teknologi layar fleksibel yang semakin matang. 

Samsung memperkuat tren tersebut dengan meluncurkan smartphone lipat tiga pertamanya, Galaxy Z TriFlip, yang menawarkan desain tiga lipatan dalam satu perangkat.

Dari format klasik yang pernah berjaya di era ponsel lawas, ponsel lipat kini berevolusi menjadi smartphone modern dengan layar fleksibel canggih dan kemampuan multitasking yang semakin optimal. 

Pada awal 2000-an, desain ponsel lipat sangat digemari karena bentuknya yang ringkas, mudah disimpan di saku, serta mampu melindungi keypad dan layar saat ditutup. 

Selain fungsional, ponsel lipat juga menjadi simbol status dan gaya hidup. Popularitasnya mencapai puncak sekitar 2005 sampai 2007, terutama lewat model ikonik seperti Motorola Razr yang mempopulerkan desain berengsel dengan daya tahan tinggi.