Pencarian di browser bisa pakai emoji

Oleh: Zhafira Chlistina - Selasa, 15 Feb 2022 08:53 WIB

Opera menghadirkan pencarian alamat web berbasis emoji untuk pertama kalinya dalam sejarah internet.

Setelah merilis browser khusus kripto, Opera kembali berinovasi menghadirkan pencarian alamat web pertama berbasis emoji. Ini menandai pertama kalinya dalam sejarah internet, alih-alih mengetik rangkaian huruf dan kata, pengguna akan dapat menavigasi ke situs web dengan memasukkan emoji di kolom URL.

Dilansir dari TechRadar Pro (15/2), penambahan emoji di Opera merupakan bentuk kemitraan dengan Yat, perusahaan yang memungkinkan pengguna memiliki rangkaian emoji yang dipersonalisasi. EVP Mobile Opera Jorgen Arnesen memberikan rincian lebih lanjut terkait kemitraan baru ini.

“Kemitraan ini menandai perubahan paradigma besar dalam cara kerja internet. Sudah hampir 30 tahun sejak world wide web diluncurkan ke publik, dan belum banyak inovasi dalam ruang tautan web, orang masih menyertakan .com di URL. Melalui integrasi dengan Yat, pengguna Opera dapat membuang .com atau bahkan kata-kata di tautan mereka dan hanya menggunakan emoji untuk diarahkan ke situs web. Ini baru, lebih mudah, dan lebih menyenangkan,” kata Arnesen dalam siaran pers yang dikutip dari TechRadar Pro.

Integrasi emoji-sentris ini memudahkan siapapun di internet untuk menemukan dan diarahkan ke halaman Yat, yang merupakan domain unik untuk menghasilkan rangkaian emoji yang dipersonalisasi. Pengguna dapat menyesuaikan halaman Yat mereka atau mengarahkannya ke tempat lain di web. 

Adapun pemusik yang sudah bergabung menggunakan Yat, antara lain Lil Wayne yang mengarahkan pengguna ke label rekamannya, Steve Aoki yang akan membawa pengguna ke situs webnya. Begitu juga G-Eazy, Kesha, Young Money, dan Disclosure.