Diduga kumpulkan data pengguna, parlemen AS minta Apple dan Google diperiksa

Oleh: Litalia Putri - Senin, 27 Jun 2022 17:24 WIB

Empat anggota dewan Amerika Serikat meminta regulator perdagangan Federal Trade Commission (FTC) untuk menginvestigasi dua perusahaan raksasa, Apple dan Google.

9to5Mac

Anggota dewan Amerika Serikat memanggil regulator perdagangan Federal Trade Commission (FTC) untuk menginvestigasi Apple dan Google. Kedua raksasa teknologi tersebut diduga mengumpulkan dan menjual informasi pribadi pengguna mereka. 

Berdasarkan laporan dari The Wall Street Journal, seperti dikutip dari 9to5Mac (27/6), anggota dewan tersebut terdiri dari empat orang dari parlemen Demokrat. Mereka menuliskan surat kepada Ketua FTC, yaitu Lina Kahn. 

“Apple dan Google secara sadar memfasilitasi praktik berbahaya ini dengan membangun ID pelacakan khusus iklan ke dalam sistem operasi seluler mereka,” tulis para pembuat kebijakan dalam surat tersebut. 

Lebih lanjut, laporan dari The Wall Street Journal juga menyoroti bahwa kedua perusahaan ini telah melakukan perbaikan untuk membatasi pengumpulan data pengguna. Apple, misalnya, telah mengambil beberapa pendekatan berbeda dengan aplikasi Sign in with Apple, Apple Tracking Transparency dan fitur Privacy Report.

Meski demikian, anggota dewan yang terdiri dari Elizabeth Warren, Ron Wyden, Cory Booker, dan Sara Jacobs, menyebut, Apple dan Google dapat mempersulit pelacakan pengguna melalui informasi online mereka. Pasalnya, kedua perusahaan ini masih menggunakan pengidentifikasian secara default untuk para pengguna mereka.