Nintendo Switch versi murah bakal kehilangan beberapa fitur

Oleh: Nur Chandra Laksana - Jumat, 29 Mar 2019 18:40 WIB

Karena ditujukan untuk anak-anak bermain di luar, Nintendo pun membekali perangkat ini dengan bahan plastik yang lebih kuat dan aman.

Nintendo Switch (Nintendo)

Nintendo dikabarkan akan segera meluncurkan dua tipe Switch terbaru akhir tahun ini. Kabarnya, salah satu dari tipe tersebut akan membawa kienrja yang lebih rendah dan berharga lebih murah dari konsol Switch yang ada saat ini.

Ubergizmo (29/3/2019) melaporkan, karena memiliki harga dan kemampuan yang lebih rendah, maka ada beberapa hal yang harus direlakan oleh para penggunanya. Dalam sebuah bocoran terbaru, ada satu hal yang cukup besar untuk dikorbankan.

Hal tersebut adalah adanya dukungan Docking ke layar lebar. Ya, tidak seperti Switch saat ini, perangkat Switch yang lebih murah tersebut hanya dimaksudkan untuk dimainkan pada genggaman saja atau mobile.

Hal ini tentunya akan membuat para gamer harus merelakan beberapa judul gim, yang kemungkinan tidak akan didukung menggunakan perangkat tersebut. Sekadar informasi, banyak gim yang mengharuskan pengguna melepas kontroler untuk memainkannya.

Meski memiliki kekurangan, namun Nintendo melakukan sedikit perbaikan di bidang struktural. Mereka akan membuat perangkat Switch yang murah ini dengan bahan yang lebih kuat untuk menahan apa yang akan dilakukan anak-anak saat membawa perangkat tersebut ke luar.